Sekayu, Muba (ANTARA) - Seluruh perangkat pelayanan publik di tingkat desa di Kecamatan Bayung Lencir Kabupaten Muba Sumatera Selatan 100 persen telah menerapkan Aplikasi Srikandi.

Aplikasi Srikandi merupakan aplikasi yang diluncurkan Pemerintah sebagai aplikasi umum bidang kearsipan yang dapat mendukung pengelolaan arsip dan tata kelola pemerintahan berbasis elektronik.

Aplikasi Srikandi juga bertujuan menciptakan kelancaran dalam persyaratan dan kearsipan secara elektronik yang efektif dalam penyelenggaraan pemerintahan.

Aplikasi ini dapat memenuhi kebutuhan pembuatan surat menyurat dan arsip elektronik secara online secara integrasi serta terekam pada pusat data nasional.

Hal ini diketahui saat rangkaian Kunjungan Kerja Pj Bupati Apriyadi Mahmud Dalam Rangka Kick Off Penerapan Aplikasi Srikandi Desa dan UPTD/B Kecamatan Bayung Lencir dan Launching Gerakan Tertib Arsip dan Sejarah Desa sekaligus Pengukuhan Relawan Cinta Arsip Desa Kecamatan Bayung Lencir serta Peresmian Perpustakaan Digital SD Negeri Sindang Marga Kecamatan Bayung Lencir, Selasa (18/7/2023) di Gedung Pertemuan Sukarta Secret Garden Desa Simpang Bayat Kecamatan Bayung Lencir.

"Hari ini sejarah berulang kembali di Kabupaten Muba, Aplikasi Srikandi berhasil diterapkan di seluruh Desa di Bayung Lencir. Ini menjadi inisiator pertama di Indonesia," kata Deputi Bidang Pembinaan Kearsipan Arsip Nasional Republik Indonesia Dra Desi Pratiwi MIM.

Dijelaskan, setelah satu tahun lalu tepatnya 21 Juli 2022 Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud berhasil memboyong OPD Muba menerapkan Aplikasi Srikandi yang pertama di Sumsel, kini Pj Bupati Apriyadi Mahmud berhasil memboyong seluruh desa pelosok di Muba khususnya di Bayung Lencir menjadi yang pertama di Indonesia 100 persen menerapkan Aplikasi Srikandi.

"Ini wujud perkembangan yang sangat strategis. Tidak hanya komitmen mempermudah pelayanan publik saja tetapi komitmen mewujudkan pelayanan yang transparan dan akuntabel," bebernya.

Ia mengaku, jajaran Kecamatan Bayung Lencir akan menjadi pusat studi tiru di Indonesia dalam menerapkan Aplikasi Srikandi yang menjangkau hingga ke tingkat Desa.

Pewarta : Pewarta Sumsel
Editor : Syarif Abdullah
Copyright © ANTARA 2025