Palembang (ANTARA) - Eksekutif General Manager Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang, Sumatera Selatan R Iwan Winata menyebutkan pihaknya bakal segera membuka kembali rute penerbangan internasional.

R Iwan Winata saat dikonfirmasi di Palembang, Minggu, mengatakan hal tersebut diketahui setelah Bandara SMB II masuk dalam daftar penambahan pintu masuk bagi Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN).

Daftar penambahan pintu masuk PPLN tersebut, lanjutnya, termakub dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 38 tahun 2022.

Baca juga: Angkutan udara di Sumsel alami penurunan penumpang pada Juni 2022

“Dari daftar 17 Bandara yang dibuka untuk perjalanan luar negeri salah satunya Bandara SMB II di surat Instruksi Mendagri itu,” kata dia.

Kendati demikian, menurut dia, pihaknya masih menunggu ketentuan secara resmi dari Pemerintah Pusat, berupa Surat Edaran yang diterbitkan Satgas COVID-19, yakni isinya untuk mengatur seluruh mekanisme dan rencana rute penerbangan internasional dapat dimulai.

Baca juga: KKP: Sentra vaksinasi COVID-19 SMB II Palembang siap layani penumpang

“Setelah Surat Edaran itu keluar semuanya, maka maskapai bisa membuka kembali rute penerbangan internasional ini, sebab demand nya sudah ada di antaranya yakni peserta perjalanan umroh, mudah-mudahan secepatnya,” kata dia.

Sementara itu, Ketua Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA) Sumatera Selatan Anthon Wahyudi mengaku optimistis dalam waktu dekat rute penerbangan internasional tersebut bisa dibuka kembali, seiring masifnya serbuan vaksinasi COVID-19 kepada setiap target sasaran di daerah ini.

Sehingga, lanjutnya, dengan dibukanya rute tersebut diharapkan jumlah kunjungan perjalanan wisata mancanegara ke Sumatera Selatan ataupun sebaliknya dapat tumbuh kembali menghidupkan usaha kepariwisataan.

“Seperti rute penerbangan langsung dari Palembang ke Malaysia, sehingga Sumatera Selatan akan mudah dikunjungi baik oleh pelancong, pebisnis dan lainnya,” kata dia.

 

Pewarta : Muhammad Riezko Bima Elko
Uploader : Aang Sabarudin
Copyright © ANTARA 2024