Jakarta (ANTARA) - Putri Beatrice dan suaminya, Edoardo Mapelli Mozzi, dengan gembira mengumumkan kelahiran putri mereka, Athena Elizabeth Rose Mapelli Mozzi.
Dikutip dari akun instagram @theroyalfamily, Kamis, cucu perempuan Ratu Elizabeth II itu lahir dengan selamat pada Rabu (22/1), pukul 12:57 siang, dengan berat 4 pon 5 ons.
Kabar bahagia tersebut telah disampaikan kepada Raja dan Ratu, serta anggota Keluarga Kerajaan lainnya, yang menyambutnya dengan sukacita.
Putri Beatrice sambut kelahiran putri kedua Athena Elizabeth Rose

Unggahan dari akun instagram @theroyalfamily atas kelahiran Athena Elizabeth Rose Mapelli Mozzi. (ANTARA/ Instagram @theroyalfamily)