Medan (ANTARA) - PSMS Medan siap menghadapi laga krusial melawan tuan rumah Persikabo 1973 pada laga lanjutan Liga 2 Indonesia yang akan digelar di Stadion Kera Sakti, Tangerang Selatan, Minggu (1/12).
Pelatih PSMS, Nil Maizar yang dihubungi dari Medan, Sabtu, mengatakan kondisi timnya saat ini sangat optimal, tanpa adanya pemain cedera atau akumulasi kartu kuning.
"Untuk besok semua pemain siap main. Kita memang menargetkan untuk berusaha memenangkan pertandingan karena ini laga krusial. Persikabo pasti juga siap menghadapi kita. Mudah-mudahan besok Allah SWT memberkati kita dan kita bisa memenangkan pertandingan," katanya.
Persikabo saat ini berada di posisi juru kunci Grup A dengan raihan empat poin dari 11 pertandingan. Meski demikian, Nil Maizar menegaskan bahwa PSMS tidak boleh menganggap enteng lawan.
"Saya sebagai pelatih harus yakin dengan kondisi tim saya, tapi kita tidak boleh meremehkan mereka. Persikabo memang belum menampilkan performa terbaik, tapi itu tidak menjamin kita lebih baik. Besok kita harus fokus dan konsentrasi selama 2x45 menit, termasuk injury time," tegas Nil.