Badan Karantina Sumsel inspeksi instalasi eksportir ikan hias

id Badan Karantina Sumsel, badan karantina, inspeksi, iki, inspeksi nstalasi eksportir,ikan hias, eksportir, botia, kecub

Badan Karantina Sumsel inspeksi  instalasi eksportir ikan hias

Tim Badan Karantina Sumsel melakukan inspeksi IKI eksportir ikan hias di Palembang. (ANTARA/Yudi Abdullah/24)

Palembang (ANTARA) - Tim Badan Karantina Sumatera Selatan pada Maret 2024 melakukan inspeksi instalasi karantina ikan (IKI) sejumlah eksportir ikan hias di provinsi dengan 17 kabupaten dan kota untuk membantu penerapan cara karantina ikan yang baik (CKIB).

"Inspeksi tersebut dilakukan sebagai upaya memastikan keamanan dan kualitas ikan milik masyarakat atau perusahaan sebelum dilakukan kegiatan ekspor ikan agar tidak terjadi masalah penolakan di negara tujuan," kata Kepala Badan Karantina Sumatera Selatan Kostan Manalu di Palembang, Sabtu.

Kostan yang didampingi Ketua Tim Ikan Triyanto menjelaskan bahwa inspeksi tersebut dilakukan untuk memastikan ikan yang diekspor memiliki kualitas yang baik, sehat, dan bebas hama penyakit ikan karantina (HPIK) terutama yang dikirim ke Singapura.

Jenis ikan hias yang diekspor dari Sumsel merupakan ikan hias air tawar seperti botia/kecublang, arwana brazil, spoted fire eel (tilan), khuliload, tiger fish, dan ikan betutu.