Belajar skateboard dari cara jatuh

id gaya hidup,belajar skateboard, cara jatuh

Belajar  skateboard dari cara jatuh

Ilustrasi seseorang bermain skateboard (ANTARA/Pexels/Basral Graito)

Jakarta (ANTARA) - Atlet skateboard Basral Graito membagikan kiat andal bermain skateboard salah satunya mempelajari jatuh agar meminimalisasi efek cedera.

"Pelajari cara jatuh agar meminimalisir efek cedera,” kata dia melalui keterangan tertulis WINGS Food, Sabtu (20/1).

Di sisi lain, menurut Basral, seseorang juga harus punya niat dan kemauan untuk mempelajari skateboard dan memperbanyak berlatih dengan teman-teman di komunitas serta tempat-tempat baru untuk saling berbagi informasi dan pengalaman sesama skater.

Terakhir, imbuh dia, konsisten mengulik dan menghafal trik-trik skateboard yang ingin dicoba untuk mengasah keterampilan juga menjadi bagian kiatnya agar andal bermain skateboard.

Basral Graito menceritakan, ia mulai bermain skateboard sejak tahun 2016 karena memiliki ketertarikan pada olahraga yang menantang dan rasa penasaran untuk eksplorasi berbagai trik-trik skateboard.

"Dari rasa ketertarikan tersebut, saya selalu belajar mencoba trik baru dan konsisten untuk meningkatkan skill," ujar dia.