Perenang Kyle Chalmers sebut Paris jadi Olimpiadeterakhirnya

id Kyle Chalmers,renang,olimpiade 2024 paris,kejuaraan dunia akuatik 2023,berita sumsel, berita palembang

Perenang Kyle Chalmers sebut Paris jadi Olimpiadeterakhirnya

Perenang Australia Kyle Chalmers berpose usai upacara pengalungan medali untuk gaya bebas 100m putra di Kejuaraan Dunia Akuatik 2023 di Fukuoka, Jepang, 27 Juli 2023. (ANTARA/AFP/MANAN VATSYAYANA)

Jakarta (ANTARA) - Perenang legendaris Australia Kyle Chalmers mengatakan Olimpiade 2024 Paris akan menjadi Olimpiade ketiga dan terakhir baginya, namun perenang sprint itu menegaskan bukan berarti ia juga akan pensiun.

"Ini akan menjadi Olimpiade terakhir bagi saya, pasti," ungkap Chalmers, dikutip dari laporan AFP, Kamis.

Atlet berusia 25 tahun itu berhasil memenangkan emas untuk nomor gaya bebas 100m di Kejuaraan Dunia Akuatik di Fukuoka, Jepang, bulan lalu, mengantongi satu medali yang telah lama ia dambakan. Medali emas itu sekaligus melengkapi prestasinya di tingkat dunia sepanjang kariernya.

Selain itu, Chalmers menilai penting bagi para atlet muda di bawahnya untuk ikut meningkatkan daya saing di kompetisi-kompetisi tingkat dunia.