Orang tua harus mengantar anak di hari pertama sekolah

id Masuk sekolah,berita sumsel, berita palembang, antara sumsel, antara palembang, antara hari ini, jembatan ampera, wong palembang, wisata palembang, ob

Orang tua harus mengantar anak di hari pertama sekolah

Wali Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), Syahrul. (ANTARA/Ogen)

Tanjungpinang (ANTARA) (ANTARA) - Wali Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), Syahrul mengeluarkan surat edaran yang mengimbau para orang tua untuk mengantarkan anak-anak mereka pada hari pertama masuk sekolah, Senin (15/7).

"Hari pertama masuk sekolah tahun pelajaran 2019/2020 di Kota Tanjungpinang dimulai Senin (15/7), untuk itu orang tua diimbau dapat sejenak mengantarkan buah hatinya pada hari pertama masuk sekolah," kata Syahrul di Tanjungpinang, Minggu.

Menurutnya, bagi anak yang baru pertama kali sekolah, baik tingkat TK, SD maupun SMP ini merupakan pengalaman dan petualangan yang baru bagi mereka.

"Masih terbayang di benak kita waktu masih kecil saat awal pertama sekolah, tentunya akan sangat menyenangkan apabila didampingi oleh ayah dan bunda," ujarnya.

Di dalam surat edaran itu, kata Syahrul, para pendidik dan tenaga kependidikan juga diminta menyambut peserta didik baru dan orang tua/wali yang mengantar.

Kemudian, kepada Kepala Satuan Pendidikan bersama para pendidik dan tenaga kependidikan dapat berinteraksi dengan peserta didik baru dan orangtua/wali murid yang mengantar, untuk menjalin komitmen bersama dalam mengawal proses pembelajaran yang lebih positif, interaktif dan menyenangkan.

Ketua DPD Gerindra Provinsi Kepri ini turut meminta kepada Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Tanjungpinang untuk memberi dispensasi kepada ASN/Honorer yang akan mengantarkan anaknya ke sekolah pada hari pertama masuk sekolah baik tingkat SD, Kelas I SD, maupun kelas VII SMP.

"Para ASN diberikan kesempatan untuk memanfaatkan momen emas ini, setelah selesai tetap kembali bekerja melayani masyarakat seperti biasa," ungkapnya.