Tina Fey, Amy Poehler akan pandu Golden Globe 2013

id Golden Globe

Tina Fey, Amy Poehler akan pandu Golden Globe 2013

Golden Globe (Foto IST)

Los Angeles (ANTARA/Reuters) - Pelawak Tian Fey dan Amy Poehler akan memandu acara penganugerahan penghargaan Golden Globe di Baverly Hills, kata penyelenggara pada Senin.

Dengan keputusan itu, yang diumumkan Hollywood Foreign Press Association (HFPA) di akun jejaring sosial Twitternya, pelawak Inggris Ricky Gervais tidak akan kembali "mengolok-olok" bintang film dan televisi Hollywood untuk keempat kalinya dalam acara penghargaan tahunan itu.

Fey (42 tahun), pencipta dan bintang "30 Rock", dan mantan rekannya di "Saturday Night Live" Poehler (41 tahun) akan memandu jamuan santap malam dan penganugerahan penghargaan itu pada 13 Januari 2013, kata HFPA.

Gervais yang memandu acara penganugerahan penghargaan bagi aktor, film dan acara televisi terbaik selama tiga tahun berturut-turut telah menarik banyak perhatian dengan kalimat-kalimat pedasnya yang dinilai kasar tentang para selebriti tersebut.

Pencipta serial televisi "The Office" itu adalah orang pertama yang memandu penganugerahan Golden Globe sejak 1995. Sebelumnya acara televisi itu dilangsungkan tanpa pemandu acara resmi dan menggunakan sejumlah presenter untuk memberikan sejumlah penghargaan.

Golden Globe adalah salah satu penghargaan penting di Hollywood menjelang Oscar yang akan dilangsungkan pada 24 Febuari dan akan dipandu oleh pencipta "Family Guy" Seth MacFarlane.
(ANT-B002)