Baturaja (ANTARA) - Bupati Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, Kuryana Azis membantu biaya pengobatan bagi As'syifa (5) warga Baturaja yang menderita bibir sumbing untuk dilakukan pembedahan agar sembuh (normal) kembali.

"Bantuan ini saya berikan mengingat balita ini sangat ingin agar bibir sumbingnya segera dioperasi," kata Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), Kuryana Azis di Baturaja, Senin.

Dia mengemukakan, bantuan yang diberikan
sejalan dengan program pemerintah dalam upaya menekan angka penderita bibir sumbing di wilayahnya.

"Mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat untuk biaya selama pengobatan warga kami ini di rumah sakit," katanya.

Kepala Dinas Kesehatan OKU, Husni Thamrin didampingi Kabid Kesehatan Masyarakat, Dedy Wijaya menambahkan biaya pengobatan As'syifa penderita bibir sumbing ini akan ditanggung oleh pemerintah daerah setempat untuk dilakukan operasi.

Biaya operasi bibir sumbing warga Kecamatan Lubuk Batang tersebut dilakukan melalui program inovasi puskesmas setempat bekerjasama dengan Yayasan Ummi Romlah dan RS Smile Tran Palembang yang bersedia membantu pengobatan As'syifa secara gratis.

"Dinas Kesehatan OKU melalui UPTD Puskesmas Lubuk Batang telah menjalin kerjasama dengan pihak terkait tersebut dalam melakukan operasi bibir sumbing secara gratis bagi masyarakat OKU dan sekitarnya yang tidak mampu," ujarnya.

Sementara itu, Amat Diroso selaku ayah dari As'syifa balita penderita bibir sumbing mengaku sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh pemerintah daerah untuk mengoperasi bibir anaknya secara gratis.

"Saya sangat terbantu sekali dan mengucapkan terima kasih karena selama ini tidak memiliki biaya untuk operasi. Dengan bantuan ini mudah-mudahan anak saya ini terbebas dari bibir sumbing," kata dia.*

Pewarta : Edo Purmana
Uploader : Aang Sabarudin
Copyright © ANTARA 2024