Palembang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan akan berupaya menyerap tenaga kerja dengan membuka lapangan kerja di daerah itu guna mengurangi angka pengangguran.

"Pemprov Sumsel akan berupaya melakukan itu, apalagi lulusan sarjana di provinsi tersebut cukup banyak sehingga perlu dicari jalan keluarnya," kata Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya di Palembang, Selasa.

Bahkan, setiap tahun jumlah lulusan perguruan tinggi mencapai ribuan orang sehingga itu perlu dipikirkan bersama. Dalam upaya menyerap tenaga daerah pihaknya telah membuat Raperda tentang ketenagakerjaan.

Dalam Raperda itu antara lain berisikan setiap perusahaan yang ada harus mengutamakan tenaga kerja lokal.

Selain itu pihaknya membuat program padat karya, mengembangkan kawasan ekonomi khusus Tanjung Api - Api, Kabupaten Banyuasin.

Memang, lanjut Wagub, angka pengangguran terbuka menurun dari 175.500 orang pada Februari 2018 dan menjadi 173.000 Februari 2019.

Namun, meskipun angka pengangguran menurun tetapi tetap diantisipasi peningkatan jumlahnya.

Apalagi lulusan perguruan tinggi setiap tahun terus meningkat sehingga harus terus diantisipasi.

 

Pewarta : Ujang Idrus
Editor : Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2024