Jakarta (ANTARA Sumsel) - Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta, Rabu pagi, bergerak menguat sebesar 28 poin menjadi Rp13.045 dibandingkan sebelumnya di posisi Rp13.073 per dolar AS.

Kepala Riset NH Korindo Securities Indonesia Reza Priyambada di Jakarta, mengatakan bahwa mata uang rupiah masih mampu bergerak di dalam area positif di tengah tertekannya mata uang negara di kawasan Asia terhadap dolar AS. Penguatan rupiah ditopang dari optimisme pelaku pasar uang terhadap data ekonomi domestik oleh Badan Pusat Statistik.


Pewarta : Oleh Zubi Mahrofi
Editor : M. Suparni
Copyright © ANTARA 2024