Palembang (ANTARA Sumsel) - Sebanyak 19 calon taruna akademi militer dari wilayah Sumatera Bagian Selatan akan mengikuti seleksi tingkat pusat setelah dinyatakan lulus tes daerah beberapa waktu lalu.

Pangdam II/Sriwijaya Mayor Jenderal TNI Bambang Budi Waluyo dalam sambutan tertulis dibacakan Kasdam Brigjen TNI Toto S Moerasad pada sidang pemilihan calon taruna Akmil di Palembang, Jumat mengatakan, tuntutan dan tantangan tugas TNI Angkatan Darat ke depan semakin berat dan kompleks.

Oleh karena itu sekarang ini pihaknya membutuhkan sumber daya prajurit yang berkualitas, khususnya para perwira TNI AD sehingga mampu menjawab berbagai persoalan dan dinamika tuntutan tugas dimasa mendatang.

Sehubungan itu penyeleksian penerimaan harus dimulai dari proses benar-benar berkualitas dan memenuhi kriteria persyaratan yang ditentukan, baik aspek administrasi, fisik, akademik, psikologi, kesehatan maupun mental kepribadian, kata dia.

Sementara Asisten Personel Kasad Mayjen TNI Jaswandi dalam sambutan tertulis dibacakan Kolonel Caj Sulistiyono menekankan kepada panitia penguji agar dalam melaksanakan tugas memegang teguh
norma dan aturan yang berlaku.

Hindari penyimpangan sekecil apapun dan laksanakan pemilihan secara cermat, jujur, obyektif serta transparan.

Pewarta : Oleh Ujang Idrus
Editor : M. Suparni
Copyright © ANTARA 2024