Pegawai Satpol PP curi 4 laptop dan uang

id pencurian,majalengka,jawa barat,bkd

Pegawai Satpol PP curi 4 laptop dan uang

Ilustrasi (Antarasumsel.com)

Majalengka  (ANTARA News Sumsel) - Kepolisian Resor Majalengka, Jawa Barat, menangkap seorang oknum pegawai honorer Satpol PP karena mencuri empat  laptop milik Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) dan uang tunai Rp 300 ribu.

"Kita  mengamankan pelaku  berinisial MR yang merupakan pegawai honorer Satpol PP Majalengka," kata Kapolres Majalengka, AKBP Noviana Tursanurohmad di Majalengka, Minggu.

Pelaku MR (43) nekat mencongkel jendela Kantor BKD Majalengka dan dia pun  mengembat empat  laptop berbagai merk dan uang sebesar Rp300 ribu dari dalam kantor tersebut.

Noviana mengatakan kronologi kasus tersebut bermula Sabtu (07/4) sekira pukul 00.30 WIB, di Kantor BKD Kabupaten Majalengka, yang berada di Jalan Raya Ahmad Yani, No.1 Kelurahan Majalengka, Kulon Kecamatan/Kabupaten Majalengka, telah terjadi tindak pidana pencurian dengan pemberatan.

"Pelaku merupakan warga Margaharja RT/RW 009/003, Kelurahan Cicurug, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka," tuturnya.

Sementara berdasarkan keterangan pelaku kepada petugas, dia masuk ke dalam kantor tersebut dengan cara mencongkel jendela menggunakan obeng.

Dari dalam kantor tersebut, pelaku  mengambil beberapa barang dan akibat kejadian itu BKD merugi sekitar Rp 52.607.500.

"Saat ini pelaku berikut barang bukti satu buah laptop dan obeng sudah kami amankan, sedangkan barang bukti lainnya masih dalam pengembangan," katanya.