Jakarta (ANTARA) - Pegokart muda Indonesia Qarrar 'Al' Firhand tidak ingin setengah-setengah untuk mengejar prestasi dan demi mematangkan skill, pebalap berusia 10 tahun ini terbang ke Italia termasuk mengikuti balapan internasional yang sudah terjadwal tahun ini.
Qarrar 'Al' Firhand berdasarkan keterangan resmi yang diterima media di Jakarta, Jumat, akan bertolak menuju Italia pada Sabtu (8/5). Dia didukung sang ayah sekaligus pelatih fisik Firhand Ali, Jimmy Akbar yang memegang kendali sebagai manajer tim dan Faris Lutfi selaku manajer teknik.
Selama di Italia, Qarrar 'Al' Firhand akan di bawah koordinasi tim Intrepid Driver Program. Itu terjadi karena ia didukung pabrikan sasis asal Italia, Intrepid. Tim juga sudah melahirkan pebalap Formula 1 seperti Max Verstappen (Red Bull), Charles Leclerc (Ferrari), dan George Russell (Williams Racing).
Selain berlatih, ada beberapa kejuaraan yang bakal diikuti oleh Qarrar 'Al' Firhand di antaranya Italian Championship sebanyak 3 putaran, World Series Karting sebanyak 2 putaran, dan Italian Rok Cup Championship 1 putaran. Balapan sendiri berlangsung 23 Mei hingga 27 Juni dan setelah itu kembali ke Jakarta untuk memulai balapan Kejurnas Eshark Rok Cup pada 3 Juli.
"Tujuannya adalah mendidik dan melatih Qarrar dalam kompetisi gokart tertinggi di dunia. Karena semua pembalap Formula 1 itu datangnya dari World Series Karting. Jadi, ini jenjang yang harus diikuti Qarrar dengan baik. Apalagi balapan akan diikuti 80-120 pebalap. Mental akan diuji di sini," kata sang ayah, Firhand Ali.
Untuk tahun pertama di Italia, kata Firhand, memang tidak banyak kejuaraan yang diikuti anaknya karena untuk persiapan menghadapi kejuaraan 2022. Qarrar dijadwalkan ikut seluruh seri balapan di Italia, seluruh seri World Series Karting dan beberapa Kejuaraan dunia yang bukan seri.
Sementara itu, pimpinan sekaligus owner dari Intrepid, Mirko Sguerzoni mengatakan bahwa Qarrar berpeluang menjadi pebalap utama kelas mini di tim Intrepid Driver Program karena dinilai mempunyai bekal yang cukup untuk berada di posisi tersebut.
"Qarrar adalah pembalap bertalenta yang kami perhatikan selama ini. Kami berharap Qarrar bisa lebih siap secara mental sebelum memulai balapan international di Italia nanti. Kami juga sudah fokus melihat penampilannya sejak ia melakukan balapan di sini sebelumnya dan ini akan jadi program jangka panjang yang baik untuk Qarrar," kata Mirko.
Terkait dengan prestasi, Qarrar 'Al' Firhand sudah tidak diragukan lagi yang di antaranya juara 1 kelas Mini Rok dan peraih fastest lap pada putaran 1, 2, dan 3 di Kejuaraan Nasional Gokart Eshark Rok Cup 2021 di Sentul International Karting Circuit, Bogor, Maret hingga April.
Qarrar 'Al' Firhand pada kesempatan ini terbilang beruntung bisa ada di tim pabrikan Intrepid. Pasalnya, Intrepid ini punya akses langsung ke tim Formula 1, Red Bull Racing.
Qarrar 'Al' Firhand berdasarkan keterangan resmi yang diterima media di Jakarta, Jumat, akan bertolak menuju Italia pada Sabtu (8/5). Dia didukung sang ayah sekaligus pelatih fisik Firhand Ali, Jimmy Akbar yang memegang kendali sebagai manajer tim dan Faris Lutfi selaku manajer teknik.
Selama di Italia, Qarrar 'Al' Firhand akan di bawah koordinasi tim Intrepid Driver Program. Itu terjadi karena ia didukung pabrikan sasis asal Italia, Intrepid. Tim juga sudah melahirkan pebalap Formula 1 seperti Max Verstappen (Red Bull), Charles Leclerc (Ferrari), dan George Russell (Williams Racing).
Selain berlatih, ada beberapa kejuaraan yang bakal diikuti oleh Qarrar 'Al' Firhand di antaranya Italian Championship sebanyak 3 putaran, World Series Karting sebanyak 2 putaran, dan Italian Rok Cup Championship 1 putaran. Balapan sendiri berlangsung 23 Mei hingga 27 Juni dan setelah itu kembali ke Jakarta untuk memulai balapan Kejurnas Eshark Rok Cup pada 3 Juli.
"Tujuannya adalah mendidik dan melatih Qarrar dalam kompetisi gokart tertinggi di dunia. Karena semua pembalap Formula 1 itu datangnya dari World Series Karting. Jadi, ini jenjang yang harus diikuti Qarrar dengan baik. Apalagi balapan akan diikuti 80-120 pebalap. Mental akan diuji di sini," kata sang ayah, Firhand Ali.
Untuk tahun pertama di Italia, kata Firhand, memang tidak banyak kejuaraan yang diikuti anaknya karena untuk persiapan menghadapi kejuaraan 2022. Qarrar dijadwalkan ikut seluruh seri balapan di Italia, seluruh seri World Series Karting dan beberapa Kejuaraan dunia yang bukan seri.
Sementara itu, pimpinan sekaligus owner dari Intrepid, Mirko Sguerzoni mengatakan bahwa Qarrar berpeluang menjadi pebalap utama kelas mini di tim Intrepid Driver Program karena dinilai mempunyai bekal yang cukup untuk berada di posisi tersebut.
"Qarrar adalah pembalap bertalenta yang kami perhatikan selama ini. Kami berharap Qarrar bisa lebih siap secara mental sebelum memulai balapan international di Italia nanti. Kami juga sudah fokus melihat penampilannya sejak ia melakukan balapan di sini sebelumnya dan ini akan jadi program jangka panjang yang baik untuk Qarrar," kata Mirko.
Terkait dengan prestasi, Qarrar 'Al' Firhand sudah tidak diragukan lagi yang di antaranya juara 1 kelas Mini Rok dan peraih fastest lap pada putaran 1, 2, dan 3 di Kejuaraan Nasional Gokart Eshark Rok Cup 2021 di Sentul International Karting Circuit, Bogor, Maret hingga April.
Qarrar 'Al' Firhand pada kesempatan ini terbilang beruntung bisa ada di tim pabrikan Intrepid. Pasalnya, Intrepid ini punya akses langsung ke tim Formula 1, Red Bull Racing.