Lubuklinggau (ANTARA News Sumsel) - Warga Kelurahan Lubuk Kupang Kota Lubuklinggau, mendadak heboh dengan ditemukannya mayat seorang laki-laki di bawah kolong jembatan tempat perlintasan mobil, Minggu sore.

Kapolsek Lubuklinggau Selatan Iptu Aprinaldi mengatakan mayat tersebut diketahui bernama Kadir (68) warga Kelurahan Moneng Sepati Kecamatan Lubuklinggau Selatan II.

Mayat tersebut ditemukan oleh seorang warga yang hendak memancing bernama Sairil (50), saat ditemukan kondisinya diatas tempat tidur dibawah kolong jembatan.

"Diperkirakan korban sudah meninggal selama tiga hari," kata Kapolsek Iptu Aprinaldi.

Dilanjutkan Kapolsek, usai mengetahui ada mayat, Sairil langsung melaporkan ke RT setempat, kemudian menghubungi petugas polsek.

Mendapat informasi petugas patroli yang dipimpin kapolsek sendiri, langsung mendatangi TKP untuk mengevakuasi mayat, dan selanjutnya dibawah kerumah duka untuk diserahkan kepada keluarganya.

Kapolsek juga mengatakan pihak keluarga mengiklaskan kepergian Kadir, sehingga keberatan untuk dilakukan visum guna mengetahui penyebab meninggalnya kadir.

"Dari kondisi di TKP tidak ada tanda-tanda kekerasan, dugaan korban meninggal karena sakit," tutupnya.

 

Pewarta : Sudirman
Editor : Erwin Matondang
Copyright © ANTARA 2025