Palembang (ANTARA Sumsel) - PT Bank Negara Indonesia menargetkan perluasan jaringan di kawasan pinggiran kota untuk mengoptimalkan penetrasi perbankan di masyarakat.

Pemimpin BNI Kantor Wilayah Palembang Asmorohadi di Palembang, Selasa, mengatakan belum lama ini BNI menambah dua kantor kas di Kota Palembang yakni di OPI Mal dan di Talang Jambe.

"Penambahan dua kantor kas baru ini sudah direncanakan sejak tahun lalu, karena BNI ingin memperluas jaringan hingga ke pelosok. Dengan penambahan ini, maka pada tahun ini, BNI secara nasional telah membuka 45 kantor baru dari target 50 kantor hingga akhir 2015," kata dia.

Sehingga, ia menambahkan, jumlah gerai BNI hingga 1 Oktober 2015 telah mencapai 1.813 gerai yang terdiri atas 15 Kantor Wilayah, 168 Kantor Cabang, 912 Kantor Layanan, 540 Kantor Kas, 100 "payment point" dan 78 BNI layanan gerak.

"Untuk ATM, BNI sudah berjumlah 14.205 ATM di seluruh Indonesia dan akan bertambah 2.000 unit ATM pada 2015," ucapnya.

Sementara untuk BNI Kanwil Palembang sudah memiliki 13 Kantor Cabang Utama dan 31 Kantor Kas.

Ia menambahkan, dengan perluasan jaringan in, BNI berharap dapat mencapai target pertumbuhan kredit di kisaran 17 persen pada 2015, salah satunya dengan membidik perusahaan swasta nasional.

Perusahaan rekanan dari berbagai perusahaan besar (perusahaan penyuplai) di Sumatera Selatan kini menjadi bidikan BNI karena membutuhkan modal hingga puluhan miliar rupiah.

"Sebenarnya, sektor ini sudah digarap seperti BNI menjadi pemberi kredit untuk sejumlah perusahaan rekanan PT Bukit Asam. Tapi harus diakui bahwa belum begitu dalam penetrasinya sehingga tahun ini akan lebih difokuskan," ujar dia.

Pewarta : Dolly Rosana
Editor : M. Suparni
Copyright © ANTARA 2026