Kankemenag: Ramadhan lumbung ibadah

id bulan ramadhan,ramadhan,puasa,bulan puasa,kakamenag,kemenag muratara,bulan suci

Kankemenag: Ramadhan lumbung ibadah

Arsip - Ratusan santri membaca Al Quran (ANTARA News Sumsel/Nova Wahyudi//18)

Muratara, Sumsel (ANTARA) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Rawas Utara, Sumatera Selatan, Ikhsan Baijuri mengatakan bulan suci Ramadhan adalah lumbung ibadah bagi umat Islam.

"Satu bulan dalam satu tahun yang menjadi kebanggaan umat Islam, kalau umat Islam tahu, begitu hebatnya bulan suci Ramadhan ini," kata Ikhsan Baijuri di Muara Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara, Kamis.

Dia mengatakan bulan suci Ramadhan 1440 Hijriyah ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi umat Islam di seluruh dunia termasuk di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara).

Bulan yang penuh berkah ini kata dia, adalah bulan yang dinanti-nanti dimana kesempatan umat Islam untuk memperbanyak amal ibadah.

"Ini adalah kesempatan kita untuk memperkaya diri dengan amal ibadah, untuk menutupi perbuatan-perbuatan yang negatif selama sebelas bulan sebelumnya," kata dia.

Ia menambahkan pada bulan yang suci ini, Allah SWT akan melipatgandakan semua perbuatan amal baik, bahkan senyum pun pahalanya akan berlipat ganda.

"Mari kita perbanyak ibadah, karena menurut saya ini kesempatan berharga sekali, bisa bertemu lagi dengan bulan suci Ramadhan, jadi sayang kalau kesempatan ini disia-siakan," ajaknya.

Ikhsan juga mengimbau seluruh umat Islam khususnya di daerah yang dijuluki Bumi Beselang Serundingan itu untuk menjalani bulan suci Ramadhan dengan penuh kegembiraan.

"Marhaban ya Ramadhan, bulan yang penuh dengan keberkahan, serta lumbung ibadah bagi orang-orang yang beriman," katanya.