Palembang (ANTARA) - Menyambut tahun "Naga Kayu" pada tahun baru  Imlek 2575 mendatang  berbagai kalangan melakukan berbagai persiapan,  termasuk pengelola hotel. 


Hotel Santika Premiere Bandara menawarkan beragam hidangan spesial Chinese Buffet Dinner  untuk keluarga yang akan merayakan malam tahun baru Imlek yang identik dengan makan malam bersama keluarga.

Assistant hotel itu Amanda Dian Sucia, di Palembang, Selasa, menjelaskan tahun ini merupakan tahun naga kayu, oleh sebab itu pihaknya menawarkan paket makan malam all you can eat buffet dengan beragam sajian istimewa khas negeri tirai bambu.

"Malam imlek yang jatuh pada Jumat 09 Februari 2024 juga akan diisi oleh berbagai pertunjukan seperti barongsai, lucky angpao tree. Selain itu, tentunya sajian khas oriental dengan puluhan item jenis makanan dan minuman yang sudah disiapkan oleh tim food & beverage kami," ujar Amanda.

Ia menyebutkan paket malam istimewa dengan tarif khusus yang istimewa pula, yang dimulai pukul 19.00 - 21.00 WIB.

Sementara itu, Juniour Sous Chef Cik Ali mengungkapkan jika akan menghadirkan yee sang yang merupakan salad khas tradisional China yakni berupa salad ikan segar.

"Kami juga akan menyajikan salad ikan yang merupakan salad tradisional khas China dengan ditambah irisan halus sayuran seperti wortel dan lobak yang menjadi simbolis perayaan  Tahun Baru Imlek ini," ungkapnya.

Selain itu, ia memprakirakan tingkat hunian hotel juga  akan meningkat.  Hal ini berdasarkan pengalaman sebelumnya dimana tingkat okupansi hotel ini meningkat pada perayaan Tahun Baru Imlek.

Hotel itu membidik pilihan keluarga karena konsep city resort yang memiliki beragam fasilitas family friendly seperti kolam renang, kids club jogging track, hingga kegiatan dongeng gratis dari Kampung Dongeng Indonesia setiap hari Minggu.
 

Pewarta : Adetia Purwaningsih
Editor : Syarif Abdullah
Copyright © ANTARA 2024