Jakarta (ANTARA) - Newcastle United menaklukkan tuan rumah Manchester United dengan skor 3-0 di Old Trafford, Manchester, Rabu setempat atau Kamis dini hari WIB, sekaligus mendepak sang juara bertahan itu dari Piala Liga Inggris.

Sementara itu, dalam pertandingan-pertandingan lainnya, Arsenal takluk 1-3 di markas klub sekota West Ham United, Liverpool menang 2-1 atas Bournemouth, dan Chelsea menundukkan klub divisi kedua Blackburn dengan skor 2-0, demikian catatan laman resmi Piala Liga Inggris.

Pada pertandingan yang merupakan final tahun lalu, yang dimenangi United dengan skor 2-0, kedua pelatih melakukan banyak perubahan di tim yang bertanding.

Namun kedalaman skuad Newcastle terbukti saat United menelan kekalahan kedelapan dari 15 pertandingan di semua kompetisi musim ini. Catatan itu merupakan start terburuk United sejak musim 1962/1963.

Gol pertama The Magpies diukir saat Tino Livramento melaju untuk kemudian memberi umpan kepada Miguel Almiron pada menit ke-28. Pemain pinjaman Lewis Hall kemudian melepaskan sepakan voli yang berbuah gol kedua Newcastle delapan menit berselang.

Newcastle membukukan gol terakhir mereka saat Joe Willock melaju kencang sendirian dan mengakhirinya dengan gol penutup pada menit ke-60.
 

Arsenal telan kekalahan dari klub sekota

Pelatih Arsenal Mikel Arteta memberi kesempatan kepada kiper Aaron Ramsdale untuk tampil sejak menit pertama, sayangnya laga itu tidak berujung hasil baik bagi penjaga gawang Inggris tersebut.

Ramsdale sudah harus kemasukan pada menit ke-16, akibat bola halauan Ben White dari tendangan sudut Jarrod Bowen justru masuk ke gawangnya sendiri.

Mohamed Kudus menggandakan keunggulan West Ham pada menit ke-50, melalui sentuhan apik dan sepakan mendatar memanfaatkan umpan panjang Nayef Aguerd.


Mantan pemain West Ham Declan Rice dimasukkan Arteta dengan harapan dapat membawa perubahan positif. Namun justru mereka kembali kemasukan pada menit ke-60 dari tembakan Bowen.

Martin Odegaard mencetak gol hiburan bagi Arsenal pada menit ke-96, namun sudah terlambat bagi The Gunners untuk dapat mengejar ketertinggalan.
 

Liverpool dan Chelsea melaju ke putaran selanjutnya

Liverpool harus menghadapi semangat juang Bournemouth dan cuaca buruk saat bermain di Stadion Vitality.

Cody Gakpo memecah kebuntuan melalui golnya pada menit ke-31. Bournemouth kemudian menyamakan kedudukan melalui gol kompatriot Gakpo, Justin Kluivert, pada menit ke-64.

Penyerang Uruguay Darwin Nunez yang dimainkan sebagai pemain pengganti menjadi pahlawan Liverpool, saat ia melepaskan tembakan spektakuler dari luar kotak penalti untuk menjadi gol kemenangan pada menit ke-70.

Benoit Badiashile dan Raheem Sterling menyumbang gol untuk Chelsea, saat The Blues mengunci kemenangan kandang yang langka didapat di bawah kepelatihan Mauricio Pochettino.

Kebangkitan Everton berlanjut saat mereka menang 3-0 atas Burnley. Gol-gol The Toffees dibukukan oleh James Tarkowski, Amadou Onana, dan Ashley Young.


Pewarta : A Rauf Andar Adipati
Uploader : Aang Sabarudin
Copyright © ANTARA 2024