Simpang Empat, Sumbar (ANTARA) -
Ia menjelaskan minat masyarakat terhadap olah raga dragon boat cukup tinggi, di mana lebih 1.000 masyarakat datang menyaksikan lomba yang baru pertama kali diadakan di Pasaman Barat.
Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto menegaskan siap mendukung kawasan Peridon Siap Maju menjadi kawasan wisata andalan di Pasaman Barat, apalagi cukup banyak arena yang dimiliki.
Sementara itu pemilik Peridon Siap Maju Najjar Lubis mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan TNI dalam mengadakan rangkaian acara HUT TNI ke-78 tahun 2023.
"Kami akan terus berbuat untuk masyarakat dan harapannya agar Pemkab Pasaman Barat mendukung penuh kegiatan olah raga dan wisata ini," katanya.
Komandan Komando Resor Militer (Danrem) 032/Wirabraja Bridjen TNI Rayen Obersyl mengatakan lomba "dragon boat" di Embung Objek Wisata Peridon Siap Maju Aek Nabirong, Nagari Parit Koto Balingka, Kabupaten Pasaman Barat, menandakan daerah itu telah memiliki arena dayung sampan yang permanen dan berskala nasional.
"Selama ini arena dayung sampan atau dragon boat yang ada di Sumbar belum permanen. Saat ini yang permanen hadir di Pasaman Barat," katanya usai membuka lomba dragon boat dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-78 TNI tahun 2023 di Pasaman Barat, Sumatera Barat, Senin.
Menurutnya dengan adanya lomba dragon boat ini maka akan memancing minat masyarakat mencintai olah raga dragon boat itu. Apalagi di kawasan Peridon Siap Maju ini juga memiliki sarana objek wisata .
"Selain memajukan olah raga dragon boat juga untuk memajukan wisata yang ada di Pasaman Barat," katanya.
Ia menjelaskan minat masyarakat terhadap olah raga dragon boat cukup tinggi, di mana lebih 1.000 masyarakat datang menyaksikan lomba yang baru pertama kali diadakan di Pasaman Barat.
Terlihat banyak generasi muda yang ikut lomba dayung yang diadakan. Dengan demikian diharapkan melalui momen ini bisa mengembangkan bakat generasi muda.
"Di momen HUT ke-78 TNI tahun 2023 selain dragon boat juga ada latihan menembak, trabas, off road dan lainnya yang melibatkan masyarakat langsung," katanya.
Untuk peserta lomba dragon boat sendiri diikuti 35 tim dari kabupaten/kota yang ada di Sumbar.
"Rangkaian HUT TNI ini ditandai adanya lomba dragon boat di Pasaman Barat. Intinya Pasaman Barat saat ini sudah memiliki arena dayung sampan yang refresentatif dengan berbagai penunjang lainnya," kata Rayen Obersyl.
Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) II Padang, Laksamana Pertama TNI Benny Febri mengatakan dengan adanya arena permanen untuk dragon boat maka masyarakat bisa memanfaatkannya.
"Kita sengaja mengadakan lomba dragon boat agar masyarakat mencintai olah raga ini. Apalagi daerah kita termasuk daerah yang memiliki sungai dan pulau yang rawan bencana sehingga dibutuhkan kemampuan masyarakat untuk memberikan pertolongan nantinya," katanya.
Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto menegaskan siap mendukung kawasan Peridon Siap Maju menjadi kawasan wisata andalan di Pasaman Barat, apalagi cukup banyak arena yang dimiliki.
"Kita siap berkolaborasi memajukan olah raga dragon boat, wisata dan olah raga lainnya," katanya.
Sementara itu pemilik Peridon Siap Maju Najjar Lubis mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan TNI dalam mengadakan rangkaian acara HUT TNI ke-78 tahun 2023.
Menurutnya arena dragon boat yang ada merupakan arena permanen dengan panjang 1.100 meter dengan lebar 75 meter dan kedalaman enam meter.
"Ini kawasan dragon boat yang permanen dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat nantinya," katanya.
Selain arena dragon boat juga ada arena motor cross, off road, tempat menembak dan objek wisata pemandian.
Semua sarana itu dilengkapi dengan sarana prasarana seperti musholla, tempat penginapan, puskesmas pembantu, penerangan yang cukup dan juga ambulans.
"Kami akan terus berbuat untuk masyarakat dan harapannya agar Pemkab Pasaman Barat mendukung penuh kegiatan olah raga dan wisata ini," katanya.
Komandan Distrik Militer (Dandim) 0305 Pasaman, Sumatera Barat Letkol Inf. Putra Negara menambahkan antusiasme warga menyaksikan lomba dragon boat ini cukup tinggi.
"Terima kasih untuk semua pihak yang telah menyukseskan acara ini. Mudah-mudahan agenda yang sama bisa terlaksana lagi," katanya.