Jakarta (ANTARA) -
Menuju penayangan film "Petualangan Sherina 2" di bioskop, film karya Riri Riza dan Mira Lesmana itu mengundang pengunjung untuk ikut masuk ke dalam dunia Petualangan Sherina lewat ruang imersif interaktif.
 
Produser "Petualangan Sherina 2" Mira Lesmana, saat pembukaan ruang imersif "Petualangan Sherina 2" di Ashta Senopati, Jakarta, Kamis, mengatakan  ruang wahana itu dibuat untuk menambah pengalaman bagi calon penonton film tersebut dan bernostalgia kembali dengan perjalanan film "Petualangan Sherina" selama 23 tahun.
 
"Menambah pengalaman buat mereka nanti yang akan menonton 'Petualangan Sherina' dan semoga bisa bertambah pengetahuan tentang perjalanan 'Petualangan Sherina' di 23 tahun ini," ucap Mira.
 
Sutradara "Petualangan Sherina 2" Riri Riza mengatakan akan ada beberapa koleksi foto yang belum pernah diperlihatkan ke publik sebelumnya dari produksi film "Petualangan Sherina" pertama dan kedua, yang menjadikan ruang imersif dan pameran foto kali ini menjadi lebih istimewa dan eksklusif untuk para penggemar.
  Instalasi foto di pameran ruang imersif "Petualangan Sherina 2" di Ashta, Jakarta (ANTARA/Fitra Ashari)
 

"Kita harapkan calon penonton dan penggemar bisa datang dan mengalami lebih jauh karena imersif bisa lebih dalam, ada interaksi bisa foto-foto di beberapa set," ucap Riri.
 
Mereka berharap ruang imersif "Petualangan Sherina 2" bisa di bawa ke kota-kota lain agar penggemar di luar Jakarta bisa ikut merasakan petualangan interaktif tersebut.
Di dalam Ruang Imersif, pengunjung akan dibawa masuk ke dunia "Petualangan Sherina 2" melalui projection mapping nuansa hutan dan sungai Kalimantan yang merupakan dokumentasi asli saat proses syuting, disertai dengan suara dari suasana hutan.

Di ruang itu, pengunjung bisa berfoto dengan latar dokumentasi foto dari beberapa adegan ikonik "Petualangan Sherina" pertama. Pengunjung juga bisa menggantung tulisan yang berisi pesan atau kesan-kesan terkait film "Petualangan Sherina".

Tidak hanya itu, untuk melihat lebih dekat kisah-kisah dari balik layar film Petualangan Sherina yang pertama dan sekuelnya, pengunjung bisa melihat foto-foto adegan lainnya melalui instalasi foto. Di papan instalasi ini, juga ada keterangan dan fakta-fakta menarik seputar pembuatan film Petualangan Sherina pertama dan kedua agar penggemar bisa semakin merasa dekat dengan film yang pertama dibuat tahun 2000 ini.


 
Tidak hanya foto dari adegan dalam film, instalasi foto itu juga memuat delapan karakter yang akan muncul dalam "Petualangan Sherina 2" termasuk karakter baru yang diperankan Isyana Sarasvati dan Kelly Tandiono.
 
Publik juga dapat melakukan berbagai kegiatan interaktif seperti berfoto layaknya Sherina dan Sadam dewasa di Bosscha, yang memandang langit penuh bintang yang ikonik yaitu Canopus, Capella Vega dengan membayar seharga Rp 45 ribu.
Ruang imersif "Petualangan Sherina 2" akan berlangsung dari tanggal 14 September sampai 1 Oktober 2023 di Main Atrium Ashta District 8, Senopati Jakarta.

Pewarta : Fitra Ashari
Uploader : Aang Sabarudin
Copyright © ANTARA 2025