Banda Aceh (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) menyebutkan uang donasi Aceh untuk korban gempa Sulawesi Barat (Sulbar) akan digunakan untuk pembangunan Masjid Al-Munawarah di Lingkungan Te'beng, Kabupaten Mamuju, yang hancur total akibat gempa pada awal 2021.

Kepala Pelaksana BPBA Ilyas di Banda Aceh, Kamis mengatakan rencana itu dilaksanakan usai mendapatkan laporan tim Aceh yang telah melakukan assesment ke Sulbar guna menentukan sasaran pemanfaatan bantuan dari masyarakat Aceh, yang mulai dikumpulkan pascagempa 15 Januari.

“Ya berdasarkan perintah Gubernur Aceh, kami menugaskan tim assesment ke Sulbar dan mereka sudah melaksanakan tugas beberapa hari di sana. Kami sudah menerima laporan hasil assesment untuk segera kami tindak lanjuti,” kata Ilyas.

Tim Aceh yang berangkat Sulbar meliputi perwakilan dari BPBA, Forum PRB Aceh, pihak Pengendalian Sarana dan Prasarana Dinas Perkim Aceh.

Tim berangkat ke Sulbar pada 1 Oktober 2021. Setelah berkoordinasi dengan BPBD Sulbar dan BPBD Kabupaten Mamuju, selanjutnya tim turun ke beberapa lokasi untuk menemukan masjid dan rumah ibadah yang hancur akibat gempa.

Kata dia, ada empat lokasi yang disurvei, meliputi Masjid Darul Falah di Dusun Tamao, Desa Tampalan, Kecamatan Tapalang, Kabupaten Mamuju, dengan kondisi hancur, hanya tersisa puing pondasi.

Kemudian Masjid Al-Munawarah Kelurahan Kasambang, Kecamatan Tampalang, Kabupaten Mamuju. Dengan kondisi hancur total akibat gempa berpusat di Tampalang.

"Lokasi Masjid Al Munawarah sangat strategis di pinggir jalan menghadap ke laut dan menjadi tempat singgah bagi pengemudi dan para penumpang sebelum memasuki Kota Mamuju," katanya.

Selanjutnya, Masjid Nurul Amin, Kelurahan Rangas, Kecamatan Simborok, Kabupaten Mamuju. Kondisi masjid itu rusak ringan dan telah diperbaiki dan sudah bisa digunakan kembali, namun sebagian warga berinisitaf membangun masjid yang baru.

Begitu juga dengan Masjid Nurul Qamariah Kalubibing, Kelurahan Mamunyu, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju. Kondisi masjid ini rusak ringan dan juga telah diperbaiki dan digunakan kembali, namun warga berinisitaf untuk membangun masjid baru.

"Hasil assessment tim Aceh disimpulkan bahwa lokasi yang layak serta strategis, termasuk disesuaikan dengan jumlah dana, maka Masjid Al-Munawarah yang hancur total akibat gempa 15 Januari 2021 ini layak untuk dibangun kembali dengan memanfaatkan donasi Aceh untuk korban gempa Sulbar," katanya.

Sementata untuk dana yang terkumpul dalam
aksi Donasi Aceh untuk Korban Gempa Sulbar itu sebanyak Rp1,2 miliar.

Pewarta : Khalis Surry
Editor : Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2024