(ANTARA Sumsel) - Tahun ini merupakan tahun emas bagi aktor 'Iron Man 3' Robert Downey Jr karena filmnya berhasil menyandang gelar sebagai film berpenghasilan terbesar 2013.

Film adaptasi dari buku komik pahlawan itu mengantongi AS$1,2 miliar (sekitar Rp14,5 triliun) dari seluruh dunia, menurut Box Office Mojo. Para penggemar film berbondong-bondong pergi ke bioskop untuk menyaksikan aksi Robert saat dia berperan sebagai miliarder Tony Stark.

Bertengger di posisi kedua adalah 'Despicable Me 2', film animasi yang meraup pendapatan mencapai AS$920 juta (sekitar Rp11,1 triliun) pada musim panas tahun ini.

Film Jennifer Lawrence 'The Hunger Games: Catching Fire' menempati posisi ketiga dengan pendapatan AS$795 juta (sekitar Rp9,6 triliun) dari seluruh dunia. Sekuel 'The Hunger Games' itu mendapatkan sambutan hangat baik dari penonton dalam negeri maupun luar negeri.

Membulatkan posisi empat film terbaik tahun ini adalah 'Fast & Furious 6' dengan penghasilan hampir AS$790 juta (sekitar Rp9,6 triliun). Film tersebut menghadirkan beberapa bintang laga terkenal, mulai dari Vin Diesel, The Rock dan mendiang Paul Walker.

Pewarta :
Editor : Awi
Copyright © ANTARA 2025