Krist menjelaskan bahwa di setiap gerbang Tol, telah disediakan genset yang biasa digunakan sebagai tenaga cadangan atau 'back up power' dari jaringan listrik PLN, jika sewaktu-waktu listrik mati
Jakarta (ANTARA) - PT Marga Mandalasakti (MMS), anak usaha PT Astra Infra, memastikan arus lalu lintas di ruas-ruas tol Tangerang-Merak yang dikelola pihaknya masih berjalan normal dan tidak terganggu oleh pemadaman listrik serentak yang terjadi di Jabodetabek, Banten dan Jawa Barat.

"Layanan lalu lintas di jalan tol tidak terganggu," ujar Presiden Direktur MMS Krist Ade Sudiyono kepada Antara di Jakarta, Minggu.

Krist menjelaskan bahwa di setiap gerbang Tol, telah disediakan genset yang biasa digunakan sebagai tenaga cadangan atau back up power dari jaringan listrik PLN, jika sewaktu-waktu listrik mati.

PT MMS merupakan perusahaan pengelola jalan tol Tangerang-Merak.

Sebelumnya PT PLN (Persero) memohon maaf atas pemadaman yang terjadi akibat Gas Turbin 1 sampai dengan 6 Suralaya mengalami trip, sementara Gas Turbin 7 saat ini dalam posisi mati (off). Selain itu Pembangkit Listrik Tenaga Gas Turbin Cilegon juga mengalami gangguan atau trip.

Gangguan ini mengakibatkan aliran listrik di Jabodetabek mengalami pemadaman.

Sedangkan Di Jawa Barat terjadinya gangguan pada Transmisi SUTET 500 kV mengakibatkan padamnya sejumlah Area meliputi Bandung, Bekasi, Cianjur, Cimahi, Cirebon, Garut, Karawang, Purwakarta, Majalaya, Sumedang, Tasikmalaya, Depok, Gunung Putri, Sukabumi dan Bogor.

Pemadaman listrik serentak pada Minggu (4/8) telah menyebabkan gangguan pada perjalanan kereta MRT Jakarta, KRL Jabodetabek, serta layanan komunikasi seluler.

Pemadaman listrik ini serentak tidak hanya terjadi di wilayah Jabodetabek, Banten dan Jawa Barat, namun juga terjadi di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Baca juga: Jasa Marga pastikan transaksi tol tidak terganggu pemadaman listrik
Baca juga: Layanan XL terganggu akibat pemadaman listrik serentak di Jawa
Baca juga: Mati listrik, pengguna MRT dievakuasi dari stasiun bawah tanah

 

Pewarta: Aji Cakti
Editor: Apep Suhendar
Copyright © ANTARA 2019