Jakarta (ANTARA News) - Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional AS (NHTSA) mengatakan pada hari Selasa waktu setempat, sedang menyelidiki apakah General Motors Co (GM.N) harus menarik tambahan 1,7 juta kendaraan sport karena masalah dengan kegagalan wiper kaca depan.

GM, pembuat mobil terbesar AS, sebelumya sudah menarik kembali (recall) 367.800 GMC Terrain 2013 dan SUV Chevrolet Equinox di Amerika Serikat pada Agustus 2016 untuk mengatasi masalah tersebut.

Kendati demikian, setelah menerima 249 pengaduan, sejak saat itu dengan masalah yang sama pada kendaraan dari lima model tahun lainnya, agensi federal mengatakan pihaknya sedang menyelidiki apakah penarikan kembali harus diperluas hingga mencakup 1,7 juta kendaraan lagi dari model tahun 2010-2016 di Amerika Serikat. .

"Tidak ada kecelakaan atau cedera yang berkaitan dengan masalah yang telah dilaporkan," kata GM, di lansir, Reuters, Rabu.

Produsen mobil itu mengatakan akan bekerja sama dengan review NHTSA.

2013 GMC Terrain dan Chevrolet Equinox SUV ditarik kembali karena data garansi menunjukkan tingkat kegagalan yang lebih tinggi dari perkiraan dan perusahaan terus memantau data lapangan pada model tahun lain dari kendaraan tersebut, kata GM.

"Kami akan menjalin kerjasama dengan NHTSA pada tinjauan terbaru dari data untuk kendaraan yang diduga memiliki maslaah," tambah GM.

Penarikan kembali terjadi setelah manajer mutu merek GM Kanada melaporkan potensial masalah keamanan terkait dengan kegagalan wiper di Kanada melalui program "Speak Up For Safety," GM pada akhir 2015, ujar GM.

GM mengatakan, data yang menunjukkan insiden di lapangan secara signifikan lebih tinggi di bagian Kanada dengan penggunaan jalan yang berat, yang mendorong penarikan di bulan Juni 2016 dari 141,407 mulai 2010-2017 GMC Terrain dan Chevrolet Equinox SUV di Kanada.

"Selama dua bulan berikutnya, jumlah laporan AS yang lebih tinggi mendorong penarikan AS terhadap kendaraan model 2013," kata perusahaan.

Pada bulan Maret, GM memperluas penarikannya di Kanada terhadap 15.600 kendaraan lain dari model tahun 2010-2017. Pada tahun 2016, GM mengatakan modul wiper depan akan diganti dengan modul yang memiliki deflektor air dan, jika diperlukan, dealer akan mengisi lubang pengelolaan air dan mengebor lubang kecil baru di lokasi yang berbeda.

Baca juga: General Motors gelar sayembara penamaan sepeda listrik terbaru

Baca juga: Hasil studi: Mobil listrik hemat energi hingga 80 persen

Baca juga: Penjualan global stabil, laba bersih Toyota melonjak 16 persen
Pewarta:
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018