Jakarta (ANTARA News) - Rapat Pleno DPP Partai Golkar di Jakarta, Rabu malam, menyepakati pelaksanaan Musyawarah Nasional Luar Biasa guna menentukan Ketua Umum definitif.

"Pleno sepakati Munaslub, sudah diketuk oleh Plt Ketua Umum. Saat ini diskors untuk lobi-lobi," kata politisi Golkar Andi Sinulingga, di sela skorsing Rapat Pleno Golkar, di Jakarta, Rabu malam.

Menurut Andi, lobi dilakukan karena ada beragam aspirasi mengenai waktu dan tempat pelaksanaan Munaslub.

"Lobi mengenai perdebatan waktu dan tempat. Untuk tempat bisa saja di Jakarta, bisa juga di daerah. Sedangkan waktu pelaksanaan akan dibahas apakah Desember atau Januari," ujar Andi.

Dia mengatakan untuk menyederhanakan aspirasi, lobi diputuskan untuk dilakukan tujuh koordinator bidang DPP Partai Golkar beserta Ketua Harian, Bendahara Umum serta Sekjen merangkap Plt Ketua Umum. 

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017