Semoga bermanfaat bagi masyarakat dalam menyambut Idul Fitri 1442 Hijriah untuk membeli kebutuhan pokok
Sleman (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) untuk bulan kelima pada 2021 kepada masyarakat sasaran, Selasa.

Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa berkesempatan meninjau langsung penyaluran BLT DD bulan kelima, yaitu Kelurahan Trihanggo, Kecamatan (Kepanewon) Gamping, Kelurahan Sidoarum, Kecamatan Godean, dan Kelurahan Sendangsari, Kecamatan Moyudan.

Dia mengatakan proses penyaluran bantuan berjalan lancar dan tetap menetapkan protokol kesehatan COVID-19.

Adapun BLT DD yang disalurkan dalam tinjauan tersebut, yaitu Kelurahan Trihanggo 190 penerima manfaat, Kelurahan Sidoagung (275), dan Kelurahan Sendangsari (158).

"Semoga bermanfaat bagi masyarakat dalam menyambut Idul Fitri 1442 Hijriah untuk membeli kebutuhan pokok," kata dia.

Baca juga: 3.942 desa di Aceh sudah cairkan Dana Desa tahap pertama

Kepala Bidang Administrasi, Keuangan, dan Aset Kalurahan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kalurahan Kabupaten Sleman Alhalik mengatakan BLT DD bersumber dari DD.

Pada 2021 besaran DD Rp110,556 miliar lebih. Sesuai dengan Permendesa No. 13 Tahun 2020 tentang Prioritas Penggunaan DD Tahun 2021 dan Permenkeu No. 222/PMK.07/2020 tentang Pengelolaan Dana Desa, Kalurahan wajib mengalokasikan untuk BLT sebesar Rp300.000 per penerima selam 12 bulan mulai dari Januari sampai dengan Desember 2021.

Dia mengatakan penerima BLT DD ditetapkan oleh lurah setelah melalui musyawarah kelurahan khusus membahas penerima BLT.

Penetapan penerima BLT DD disahkan dalam peraturan lurah, sedangkan dari 86 kelurahan jumlah penerima BLT DD sebanyak 13.583 penerima, dengan jumlah total anggaran teralokasi Rp48,898 miliar.

"Dari total pagu DD di atas, telah disalurkan ke 86 kelurahan sebanyak Rp47,652 miliar lebih, terdiri dari DD non-BLT sebesar Rp26.884 miliar dan DD untuk BLT sampai dengan bulan kelima sebesar Rp20,767 lebih. Realisasi penyaluran BLT-DD sampai dengan Mei 2021 sebesar Rp20,211 miliar lebih," kata dia.

Baca juga: Dana Desa tahan penyebaran COVID-19 dan dongkrak ekonomi desa
Baca juga: Enam daerah di Sumbar belum salurkan BLT Dana Desa
Baca juga: Penerima BLT Dana Desa di Bangka capai 4.793 KK

 

Pewarta: Victorianus Sat Pranyoto
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2021