Jayapura (ANTARA News) - Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua, Selasa malam sekitar pukul 22.30 WIT terbakar.

Wartawan ANTARA dari Jayapura, Rabu dini hari melaporkan, kantor KPU Papua yang terletak dijalan Soa Siu Dok II Bawah itu terbakar di ruang aula dan diduga penyebab kebakaran karena arus pendek.

Sebelum kebakaran itu terjadi aliran listrik dikota Jayapura dan sekitarnya padam selama sekitar 30 menit.

Pelaksana tugas Kabid Humas Polda Papua AKBP Nurhabri kepada wartawan mengakui, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran yang terjadi di kantor KPU Papua yang bersebelahan dengan kantor gubernuran .

"Kebakaran terjadi diruang aula dan api tidak sempat merembet ke bagian lain, saat ini masih dilakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kebakaran walaupun diperkirakan berasal dari arus pendek karena percikan api diduga berasal dari kabel dekat AC (air condition)," ungkap AKBP Nurhabri.

Ditambahkan, selain menyelidiki penyebab kebakaran pihaknya juga meminta keterangan dari tujuh orang petugas yang terdiri dari lima anggota polri yang bertugas dikantor tersebut dan dua staf KPU Papua.

Saat ini api sudah berhasil dipadamkan dan disekitar lokasi pintu masuk kantor KPU Papua sudah diberi tanda "police line".(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009