Badung, Bali (ANTARA) - Garuda Wisnu Kencana (GWK) yang berada di kawasan GWK Cultural Park, Bukit Ungasan, Kabupaten Badung, Bali, menjadi salah satu destinasi wajib yang dikunjungi wisatawan saat berwisata ke Bali.

Sejak diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada September 2018, kawasan wisata itu menarik perhatian banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

Pantauan ANTARA pada Minggu, pengunjung dewasa dikenakan tiket seharga Rp125 ribu untuk masuk ke area wisata GWK. Sedangkan anak-anak dan lansia dikenakan tarif tiket Rp100 ribu. Jam buka loket mulai pukul 08.00 - 20.00 WITA.

Berbagai hal menarik bisa Anda lakukan di kawasan wisata GWK Bali. Berikut lima hal yang menarik yang bisa dilakukan saat berkunjung ke GWK Bali.

Baca juga: Senyum Tulus di Bali dalam Soundrenaline 2019

Melihat pertunjukan seni

Pengelola GWK Cultural Park telah menyediakan berbagai pertunjukan seni yang dapat disaksikan pengunjung di Amphiteater yang lokasinya berada tak jauh dari pintu masuk.

Setidaknya ada tujuh jadwal pertunjukan seni yang bisa disaksikan pengunjung pada pukul 10.00 - 18.30 WITA.

Pertunjukan seni tersebut antara lain Balinese Dance, Barong Keris Dance, Garuda Wisnu Ballet, Nusantara Dance, Barong Keris Dance, Balinese Dance, dan Kecak Garuda Wisnu.
 
Pertunjukan seni di area Amphiteater Garuda Wisnu Kencana Bali. (ANTARA/Yogi Rachman)

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019