“Fans kami adalah orang yang penting, dan saya yakin mereka akan memacu kami untuk menghasilkan penampilan yang berbeda, baik yang ada di stadion maupun yang menonton di seluruh dunia. Tim perlu bersemangat untuk memberikan kinerja terbaik,” kata pria asal Swedia itu.
Dalam kesempatan yang sama, Ibrahimovic juga berbicara tentang inkonsistensi Milan musim ini yang ternyata, kedatangan pelatih baru Sergio Conceicao, pun belum memberikan perubahan berarti.
"Saya berbicara dengan pelatih dan para pemain setiap hari, namun yang terpenting adalah mewujudkannya melalui tindakan dan bukan kata-kata,” kata dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: AC Milan harapkan para pendatang baru untuk leg kedua lawan Feyenoord