Kabupaten Bogor (ANTARA) - Kepolisian Resor Bogor bersama Direktorat Narkoba Kepolisian Daerah Jawa Barat membongkar aktivitas produksi narkotika jenis tembakau sintetis di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor, dengan menyita barang bukti sekitar satu ton.
"Tim Satres Narkoba Polres Bogor bersama Direktorat Narkoba Polda Jawa Barat mengungkap keberadaan laboratorium terselubung atau clandestine laboratory di wilayah Sentul," kata Kepala Polres Bogor Ajun Komisaris Besar Polisi Rio Wahyu Anggoro dalam keterangannya di Cibinong, Selasa.
Polisi bongkar produksi narkotika dengan barbuk satu ton

Tembakau sintetis. (ANTARA/HO-Polresta Bogor Kota)