Sumsel gelar berbagai festival rayakan HUT ke-77

id Festival Budaya, HUT Sumsel ke-77

Sumsel gelar berbagai festival rayakan HUT ke-77

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumatera Selatan Aufa Syahrizal menjawab pertanyaan wartawan terkait ragam festival untuk menyemarakkan HUT Ke-77 Sumatera Selatan, di Palembang, Senin (15/5/2023) (ANTARA/M. Riezko Bima Elko P.)

Palembang, Sumatera Selatan (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menggelar beragam festival kerakyatan yang bermuatan kebudayaan tradisional hingga kontemporer untuk merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-77 (1946-2023).

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel Aufa Syahrizal di Palembang, Senin, mengatakan festival yang diagendakan secara khusus menyemarakkan HUT ke-77 yang jatuh pada 15 Mei 2023 itu, masing-masing digelar hingga akhir tahun serangkaian dengan kalender kepariwisataan Sumsel.

Berbagai festival itu, di antaranya Parade Budaya Nusantara, Pawai Mobil Hias, Festival Reog Ponorogo Nasional, Festival Kuliner Nusantara, Kriya Nusantara, dan Festival Wisata Laut di Pulau Maspari.

Ia menjelaskan Parade Budaya Nusantara diselenggarakan Minggu (14/5)- Senin (15/5) diikuti sekitar 900 peserta dari berbagai usia dan profesi.

Ratusan peserta parade berjalan kaki sejauh 3,5 kilometer dari Istana Gubernur Griya Agung ke Gedung DPRD Sumatera Selatan di Palembang menggunakan pakaian adat tradisional seperti kain songket, telok belanggo, tanjak khas Melayu Sumatra. Selain itu, pakaian khas kesenian Reog Ponorogo dan Kuda Lumping.

"Pada hari ini juga diselenggarakan Festival Discover South Sumatera di Jakarta memperkenalkan keanekaragaman suku dan budaya daerah kita (Sumsel, red.)," kata dia.

Setelah itu, ia menyebutkan, perayaan HUT Sumsel dilanjutkan dengan kemeriahan Pawai Mobil Hias.

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel merancang kegiatan tersebut diikuti 50 kendaraan yang dihias dengan ornamen berkonsep kesenian tradisional dan kontemporer dari 17 kabupaten/kota se-Sumael di Palembang, Minggu (21/5).

Untuk Festival Reog Nasional, Festival Kuliner Nusantara, Kriya Nusantara, dan Wisata Laut di Pulau Maspari diagendakan dalam kurun waktu, Juni hingga Desember 2023.

Dia menjelaskan ketiga festival itu akan berlangsung secara estafet di Kota Palembang dan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).

Rangkaian setiap kegiatan ini dikemas sedemikian rupa seperti memasukkan unsur modern berupa musik, pertunjukan, teater di dalamnya sehingga dapat menjadi rekomendasi bagi wisatawan domestik berkunjung.

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel memperkirakan jumlah kunjungan wisatawan domestik untuk keempat festival tersebut mencapai 4.600 orang.

"Masih ada banyak kegiatan lain yang akan kita selenggarakan tahun ini, itu adalah intinya saja dan semuanya seru dan akan berkesan karena semua khusus untuk merayakan HUT ke-77," kata dia.

Aufa berharap, melalui rangkaian kegiatan tersebut, Sumsel dapat terus mengalami kemajuan pembangunan secara ekonomi namun tanpa meninggalkan adat istiadat dan kebudayaan yang melekat di masyarakat.