Pekerja industri otomotif di Palembang gelar donor darah massal

id Donor darah,PMI Palembang,Pekerja Otomotif Palembang,berita palembang

Pekerja industri otomotif di Palembang gelar donor darah massal

Pekerja otomotif Palembang melaksanakan donor darah massal bersama UTD Palang Merah Indonesia Palembang yang terpusat di kantor Wuling Maju Global Motor Jalan Soekarno-Hatta, Palembang, Sumatera Selatan, Sabtu (10/9/2022). ANTARA/M Riezko Bima Elko P

Palembang (ANTARA) - Para pekerja industri otomotif di Palembang, Sumatera Selatan menggelar donor darah secara massal untuk membantu pemerintah meningkatkan stok darah bagi warga kota setempat yang membutuhkan.

Donor darah yang diikuti ratusan orang pekerja otomotif bersama Unit Transfusi Daerah (UTD) Palang Merah Indonesia Palembang itu terpusat di kantor Wuling Maju Global Motor Jalan Soekarno-Hatta, pada Sabtu.

“Selain diikuti pekerja otomotif, donor darah ini juga terbuka untuk masyarakat umum, tujuannya supaya jangan sampai Palembang ini kekurangan stok darah,” kata ketua pelaksana donor darah Anthony Wibowo kepada wartawan di lokasi.

Menurut dia, atas tujuan tersebut kegiatan donor darah para pekerja otomotif tersebut akan berlangsung secara rutin dua- tiga kali dalam satu bulan.

Atau setidaknya, lanjutnya, dalam satu kesempatan ada 50 hingga ratusan kantung darah yang bisa disumbangkan kepada UTD Palang Merah Indonesia Palembang.

Baca juga: PMI Palembang gandeng berbagai lembaga lakukan donor darah

“Sebagai bakti kami kepada masyarakat Palembang, selain donor darah ke depannya juga dilaksanakan vaksinasi COVID-19 secara massal dan kegiatan kesehatan lain bersama Dinas Kesehatan setempat,” kata Antony yang juga Branch Manager Wuling Maju Global Motor Soekarno-Hatta Palembang ini.

Sementara itu, Ketua Palang Merah Indonesia Palembang Fitrianti Agustinda mengatakan donor darah massal memberikan kontribusi yang cukup besar dalam meningkatkan stok di bank darah UTD Palembang sehingga perlu lebih digalakkan.

Menurut dia, dalam setiap kegiatan donor darah massal yang dilakukan selama ini, sedikitnya bisa mendapat tambahan stok darah 100 kantong.

Jika rata-rata per hari ada dua kali saja kegiatan donor darah massal di Bumi Sriwijaya ini, dalam satu bulan bisa diperoleh tambahan stok darah 3 ribu kantong.

“Melihat banyaknya tambahan stok darah dari kegiatan donor darah massal itu, kami berupaya lebih gencar lagi mengajak semua pihak melakukan donor darah, sehingga stok darah tersedia cukup, sesuai kebutuhan sekitar 5 – 7 ribu kantong per bulan,” kata dia.

Baca juga: PMI Palembang gandeng organisasi profesi tingkatkan stok darah

Dia menjelaskan, permintaan darah dari pasien rumah sakit, terutama pada masa pandemi COVID-19 dalam dua tahun terakhir mengalami peningkatan hingga 2.000 kantong per bulan.

Permintaan darah tersebut, sejauh ini bisa dipenuhi dengan baik melalui kegiatan donor darah massal, pendonor sukarela, dan pendonor pengganti yang dibawa sendiri oleh keluarga pasien rumah sakit.

Untuk menyukseskan kegiatan donor darah massal dengan jumlah pendonor yang lebih banyak serta dukungan berbagai lembaga, pihaknya berupaya melakukan sosialisasi kegiatan tersebut hingga pelosok 107 kelurahan.

Kami mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi atau penghargaan kepada semua pihak dan lapisan masyarakat yang telah melakukan donor darah secara sukarela di unit transfusi darah PMI atau pada kegiatan donor darah massal, demikian Fitrianti, yang juga Wakil Wali Kota Palembang itu.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pekerja industri otomotif Palembang gelar donor darah massal