Festival Film Berlin umumkan daftar seleksi kompetisi 2022

id festival film,festival film berlin,berita sumsel, berita palembang, antara palembang

Festival Film Berlin umumkan daftar  seleksi kompetisi 2022

Orang-orang mengantre untuk membeli tiket Festival Film Internasional Berlin ke-67 di Berlin, Jerman, 6 Februari 2017. (REUTERS/Fabrizio Bensch/File Foto)

Jakarta (ANTARA) - Festival Film Internasional Berlin pada Rabu (19/1) waktu setempat mengumumkan 18 film yang masuk program kompetisi utama untuk memperebutkan penghargaan Golden Bear dan Silver Bears di perhelatan edisi ke-72 itu.

Deretan film tersebut mewakili 15 negara dan 17 film di antaranya akan ditayangkan secara perdana. Sebelas pembuat film pernah berpartisipasi di festival sebelumnya dan lima di antaranya pernah memboyong piala penghargaan festival yang dikenal dengan sebutan Berlinale itu.

Dari 18 film yang masuk seleksi, tujuh di antaranya disutradarai oleh perempuan, termasuk film “Nana” (“Before, Now & Then”) karya Kamila Andini, “Call Jane” karya Phyllis Nagy, hingga “La ligne” (“The Line”) karya Ursula Meier.

Direktur festival Mariette Rissenbeek dan Carlo Chatrian mengatakan pihaknya akan menyelenggarakan acara secara tatap muka dengan sejumlah peraturan protokol kesehatan sesuai rekomendasi otoritas setempat.

“Kami telah memutuskan untuk mengadakan festival secara langsung karena kami benar-benar percaya bahwa pengalaman kolektif sangat penting dalam acara festival film,” kata Chatrian, dikutip dari AFP pada Kamis.

Pengumuman mengenai acara penghargaan ini muncul di tengah jumlah harian kasus baru COVID-19 di Jerman mencapai 100.000 untuk pertama kalinya. Menteri Kesehatan Jerman Karl Lauterbach memperkirakan puncak gelombang COVID-19 terjadi pada pertengahan Februari.

Saat ini, bioskop dan ruangan teater masih dibuka namun sebagian besar acara serta pameran besar di Jerman telah dibatalkan sebagai upaya untuk menekan penyebaran virus.

Menteri Kebudayaan Jerman Claudia Roth pada pekan lalu mengatakan bahwa pemerintah telah menyetujui acara festival secara tatap muka untuk mendorong sektor ekonomi kreatif.

“Kami ingin festival ini mengirimkan sinyal ke seluruh industri film, bioskop, dan penonton bioskop, serta budaya secara keseluruhan,” katanya.

Festival Berlinale merupakan salah satu festival film terbesar Eropa, setara dengan Cannes dan Venesia. Festival ini akan berlangsung mulai 10 hingga 20 Februari di Berlin, Jerman.

Selain memberikan penghargaan kepada karya-karya baru, Berlinale pada tahun ini juga akan mempersembahkan penghargaan kehormatan Golden Bear kepada legenda aktris asal Prancis Isabelle Huppert atas pencapaian seumur hidup.

Pada tahun lalu, Berlinale menggelar acara secara hibrida. Pada saat itu, festival memberikan penghargaan utama untuk film komedi asal Rumania “Bad Luck Banging or Loony Porn” yang ditulis dan disutradarai oleh Radu Jude.

Berikut daftar film dalam program kompetisi di Berlinale 2022:

“A E I O U - Das schnelle Alphabet der Liebe” (“A E I O U - A Quick Alphabet of Love”) karya Nicolette Krebitz

“Alcarràs” karya Carla Simón

“Avec amour et acharnement” (“Both Sides of the Blade”) karya Claire Denis

“Call Jane” karya Phyllis Nagy

“Drii Winter” (“A Piece of Sky”) karya Michael Koch

“Everything Will Be Ok” karya Rithy Panh

“La ligne” (“The Line”) karya Ursula Meier

“Leonora addio” karya Paolo Taviani

“Les passagers de la nuit” (“The Passengers of the Night”) karya Mikhaël Hers

“Nana” (“Before, Now & Then”) karya Kamila Andini

“Peter von Kant” karya François Ozon

“Rabiye Kurnaz gegen George W. Bush” (“Rabiye Kurnaz vs. George W. Bush”) karya Andreas Dresen

“Rimini” karya Ulrich Seidl

“Robe of Gems” karya Natalia López Gallardo

“So-seol-ga-ui Yeong-hwa” (“The Novelist's Film”) karya Hong Sangsoo

“Un año, una noche” (“One Year, One Night”) karya Isaki Lacuesta

“Un été comme ça” (“That Kind of Summer”) karya Denis Côté

“Yin Ru Chen Yan” (“Return to Dust”) karya Li Ruijun