KONI Sumsel persiapkan vaksin tahap kedua atlet PON-XX Papua

id vaksin atlet pon sumsel, atlet divaksin sebelum diberangkatkan ke papua, atlet, vaksinas,kontingen pon XX sumsel,atlet pon sumsel divaksin,vaksin taha

KONI Sumsel persiapkan vaksin tahap kedua atlet PON-XX Papua

Sekretaris KONI Sumsel, Suparman Roman. (ANTARA/Yudi Abdullah)

Palembang (ANTARA) - Pengurus KONI Sumatera Selatan tengah melakukan persiapan penyuntikan vaksin COVID-19 tahap kedua untuk 102 orang atlet dari 24 cabang olahraga yang akan bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua pada 20 Oktober hingga 4 November 2021.

Untuk menyiapkan penyuntikan vaksin tahap kedua dilakukan koordinasi dengan Gugus Tugas COVID-19,  pihak RSUD Siti Fatimah, dan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) II Palembang, kata Sekretaris KONI Sumsel Suparman Roman di Palembang, Rabu.

Dia menjelaskan, pada  2 Juni 2021, pihaknya telah melaksanakan penyuntikan 158 atlet, pelatih, dan ofisial yang akan berangkat ke PON di Papua.

Sesuai ketentuan, vaksinasi tersebut diberikan dua tahap seperti yang dilakukan kepada tenaga medis, lansia, tenaga pengajar, dan petugas pelayanan publik.

Penyuntikan vaksin COVID-19 tahap kedua untuk atlet PON direncanakan pada 30 Juni 2021 atau 28 hari setelah suntik vaksin tahap pertama, katanya.

Menurut dia, penyuntikan vaksin kepada kontingen PON Sumsel yang akan diberangkatkan ke Papua pada Oktober 2021, untuk mencegah mereka terpapar virus Corona jenis baru itu dan membentuk kekebalan kelompok.

Penyuntikan vaksin COVID-19 tahap kedua kepada kontingen PON daerah ini diharapkan bisa berjalan lancar sesuai dengan jadwal yang ditentukan sehingga bisa memberikan perlindungan maksimal kepada mereka selama perjalanan pergi dan pulang, ujar Suparman.