Nelayan Belitung kembali turun melaut

id nelayan kembali melaut,nelayan belitung,kembali melaut

Nelayan Belitung kembali turun melaut

Kapal nelayan tampak terparkir di dermaga PPN Tanjung Pandan, Belitung. (Antara/kasmono)

Belitung,Babel (ANTARA) - Sejumlah nelayan di Tanjung Pandan Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, akan kembali turun melaut pada hari ketiga Idul Fitri 1442 Hijriah.

"Tiga sampai empat hari setelah lebaran kami dan nelayan lainnya terutama yang sudah menyiapkan logistik dan bahan bakar selama di laut nantinya," kata salah seorang nelayan, Andi (33) di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Tanjung Pandan, Sabtu.

Menurut dia, sebelumnya nelayan di daerah itu memutuskan untuk libur melaut pada hari ketiga menjelang Idul Fitri 1442 Hijriah dan menggunakan waktunya untuk berkumpul bersama keluarga.

"H-3 lebaran kemarin kapal sudah masuk semua dan "off" atau tidak turun melaut makanya cukup banyak perahu yang terparkir di dermaga ini," ujarnya.

Dikatakan dia, selama libur melaut nelayan juga menggunakan waktunya untuk melakukan pemeriksaan terhadap perahu dan alat tangkap.

"Paling hanya mengecek perahu yang sedang sandar di pelabuhan agar tetap aman," katanya.

Sementara itu, salah seorang nelayan lainnya, Joice (29) mengatakan akan kembali turun melaut pada hari ketiga atau keempat Idul Fitru.

"Sementara waktu libur melaut karena masih lebaran," ujarnya.

Dirinya melakukan pengecekan terhadap perahu yang sedang sandar di pelabuhan PPN Tanjung Pandan.

"Paling hari ketiga atau keempat baru turun lagi dan masih melakukan persiapan bahan bakarnya juga termasuk bekal," ujarnya.