Disnakan OKU saluran bantuan 17.500 bibit Ikan Lele

id 17.500 bibit Ikan Lele, buddidaya ikan dalam ember, bantuan ember, Disnakan OKU, Bupati Kuryana Azis,Disnakan OKU salurk

Disnakan OKU saluran  bantuan 17.500 bibit Ikan Lele

Bupati OKU, Kuryana Azis menyerahkan bantuan bibit ikan kepada masyarakat terdampak COVID-19, Minggu. (ANTARA/Edo Purmana/20)

Baturaja (ANTARA) - Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakan) Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan menyalurkan bantuan sebanyak 17.500 bibit Ikan Lele kepada masyarakat terdampak pandemi COVID-19 di wilayah setempat.

"Belasan ribu bibit ikan ini merupakan bantuan dari BPR Baturaja dan Bank Sumsel Babel," kata Kepala Disnakan Ogan Komering Ulu (OKU), Tri Aprianingsih di Baturaja, Minggu.

Selain bibit ikan, pihaknya juga memberikan bantuan ember ukuran 80 liter sebanyak 500 buah, 3 ribu Kg pakan ikan dengan 4 ribu wadah serta bibit kangkung.

"Jadi, bibit ikan ini untuk dibudidayakan di dalam ember (Budikdamber)," katanya.

Dia menjelaskan, Budikdamber ini merupakan cara memelihara ikan sekaligus menanam sayuran di dalam satu wadah yang sangat mudah dilakukan sehingga tidak membutuhkan lahan yang luas, hemat air serta tidak menggunakan listrik dan bisa dilakukan di rumah.

Adapun bantuan bibit ikan ini diberikan kepada 100 orang warga di beberapa desa meliputi Desa Karta Mulya Kecamatan Lubuk Batang, Desa Tanjung Baru, Desa Tanjung Kemala dan Kelurahan Kemelak Bindung Langit, Kecamatan Baturaja Timur.

"Seluruh penerima bantuan ini sudah diberikan pelatihan cara budidaya ikan dalam ember dan diberikan pembinaan oleh petugas sampai program ini berhasil," tegasnya.

Sementara itu, Bupati OKU, Kuryana Azis mengimbau kepada warga penerima bantuan agar dapat
membudidayakan bibit ikan tersebut guna meningkatkan perekonomian masyarakat di tengah pandemi COVID-19.

"Saya berharap bantuan ini bermanfaat untuk ketahanan pangan serta masyarakat nantinya bisa mengembangkanya secara mandiri," harapnya.