Baznas alokasikan dana bantu bedah rumah

id baznas, bedah rumah, bantu bedah rumah, baznas alokasikan ana bantu perbaikan rumah masyarakat miskin, bedah rumah masya

Baznas alokasikan dana bantu bedah rumah

Kegiatan bedah rumah (ANTARA/Yudi Abdullah/20)

Palembang (ANTARA) - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Palembang, Sumatera Selatan pada tahun 2020 ini kembali mengalokasikan dana untuk membantu masyarakat miskin memperbaiki atau membedah rumahnya.

"Kami berupaya mengalokasikan dana ratusan juta rupiah yang dihimpun dari zakat PNS/ASN dan masyarakat umum untuk membeli bahan bangunan program bedah rumah," kata Ketua Baznas Palembang, Said Marhadan di Palembang, Jumat.

Untuk mengalokasikan dana bantuan program bedah rumah, pihaknya berupaya menghimpun dana zakat dari masyarakat dan pegawai di lingkungan Pemkot Palembang yang lebih banyak.

Baca juga: Program bedah rumah di Kota Palembang dilanjutkan pada tahun ini

Baca juga: Kementerian PUPR bakal bedah 4.000 rumah di Sumsel pada 2020


Dana zakat yang masuk ke Baznas sekarang ini masih di bawah Rp5 miliar, jumlahnya bisa ditingkatkan karena berdasarkan perhitungan jumlah PNS/ASN dan warga yang tergolong mampu di kota ini bisa  menyumbang hingga mencapai puluhan miliar rupiah.

Bagi pegawai dan warga kota setempat yang akan menyalurkan zakatnya diharapkan melalui Baznas sehingga pihaknya dapat mengelolanya sesuai dengan program yang telah dijalankan secara bersama-sama Pemkot Palembang.

Jika dana zakat yang bisa dihimpun maksimal sesuai dengan harapan, program bedah rumah bisa dijalankan dengan jumlah warga miskin yang menerima bantuan lebih banyak lagi.

"Selain dapat meningkatkan program bedah rumah, dengan banyaknya dana zakat yang dihimpun Baznas bisa ditingkatkan pula kegiatan sosial lainnya seperti khitanan massal, bantuan berobat dan sekolah kepada anak-anak dari keluarga miskin," ujar Said.