Pemprov Sumsel imbau warga beli kebutuhan pokok seperlunya

id sumsel,pemprov sumsel,bahan pokok

Pemprov Sumsel imbau warga beli kebutuhan pokok seperlunya

Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan Iwan Gunawan (kanan) memantau toko penjual masker di Palembang, Jumat (27/3). (ANTARA/HO/19)

....Kami juga sudah berkoordinasi dengan Aptrindo untuk segera memasok gula bermerek ke jaringan ritelnya....
Palembang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mengimbau warga setempat agar membeli kebutuhan pokok seperlunya untuk menjaga kestabilan harga di tengah ancaman penyebaran virus corona.

Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan Iwan Gunawan di Palembang, Jumat, mengatakan, warga tidak perlu menyimpan kebutuhan pokok karena bahan-bahan penting masih tersedia hingga beberapa bulan ke depan.

“Satgas memang sudah mencabut edaran pembatasan pembelian bahan pokok penting untuk beras dan gula, tapi kami minta warga tetap membeli seperlunya,” kata dia.

Ia mengatakan sejauh ini berdasarkan pantauan di lima pasar, harga kebutuhan pokok di Kota Palembang masih stabil.

Hanya gula pasir saja yang masih tinggi pada kisaran Rp17.000/kg karena pihaknya masih menunggu pasokan ke Gudang Bulog dari Semarang sebanyak 1.000 ton.

“Kami juga sudah berkoordinasi dengan Aptrindo untuk segera memasok gula bermerek ke jaringan ritelnya,” kata dia.

Terkait stok beras, ia menjelaskan, sangat mencukupi karena sejumlah daerah penghasil pada April akan panen, seperti di Ogan Komering Ulu Timur, Banyuasin dan Ogan Komering Ilir.

Berikut harga rata-rata bahan pokok penting per 27 Maret 2020

1. Beras medium dari Rp8.350/kg---Rp9.000/kg
2. Beras premium dari Rp11.000/kg---Rp11.500/kg
3. Gula pasir curah Rp16.000---Rp17.000/kg
4. Gula pasir merk PSM Rp16.000/kg
5. Minyak goreng curah dari Rp11.500/liter---Rp12.500/liter
6. Minyak goreng kemasan Rp12.000/liter---Rp12.500/liter
7. Daging sapi paha belakang Rp120.000/kg---Rp130.000/kg
8. Daging ayam broiler Rp25.000/kg---Rp32.00/kg
9. Telur ayam negeri Rp23.000,-/kg---Rp24.000/kg
10. Cabe merah besar Rp30.000/kg---Rp45.000/kg.
11. Cabe merah keriting Rp40.000/kg
12. Cabe rawit merah (cabe burung) Rp60.000---Rp80.000/kg
13. Cabe rawit hijau Rp40.000/kg---Rp60.000/kg
14. Bawang merah Rp44.000/kg---Rp55.000/kg
15. Bawang putih (honan) Rp40.000/kg---Rp55.000/kg
16. Kedelai impor Rp8.000/kg---Rp10.000/kg
17. Ikan gabus Rp65.000/kg---Rp70.000/kg
18. Bawang bombay Rp100.000/kg---Rp120.000/kg