Gubernur Sumsel kirim bantuan korban banjir Lahat

id Gubernur,bantuan lahat,banjir lahat,berita sumsel, berita palembang, antara sumsel, antara palembang, antara hari ini, palembang hari ini

Gubernur Sumsel kirim bantuan korban  banjir Lahat

Bantuan korban bencana Lahat. ANTARA/ Ujang

Palembang (ANTARA) - Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengirimkan bantuan untuk korban bencana banjir dan longsor di Kabupaten Lahat.

Bantuan berupa kebutuhan pokok dan pakaian itu pemberangkatannya di lepas gubernur di Palembang, Jumat.

Baca juga: Gubernur Sumsel perintahkan BPBD turun ke lokasi banjir Lahat

Gubernur Sumsel usai melepas pengiriman bantuan mengatakan, batuan tersebut tidak lain untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana.

Mereka perlu diperhatikan karena bencana harus ditanggulangi bersama.

Baca juga: 12 unit rumah hanyut akibat banjir bandang di lahat

Oleh karena itu pihaknya terus mengawasi dan memantau kondisi wilayah Sumsel terutama yang rawan bencana.

Sebagaimana gubernur Sumsel melepas bantuan untuk korban banjir dan longsor Lahat diberangkatkan dari halaman Pemerintah Provinsi Sumsel.

Baca juga: Landslides, floods hit three sub-districts in South Sumatra's Lahat

Bantuan antara lain berupa bahan pokok, selimut, pakaian bayi dibawa kendaraan yang juga diikuti anggota dari Dinsos, BPBD, Satpol PP dan petugas lainnya.

Seperti diketahui hujan deras yang mengguyur sebagian wilayah Sumatera Selatan sejak Kamis memicu tanah longsor sehingga mengakibatkan akses di dua daerah, Lahat dan Pagaralam terputus.

Bencana longsor itu sendiri salah satunya terjadi di jalan nasional lintas Lahat-Pagaralam, Pulau Pinang. Longsor sudah menutupi badan jalan dan menimbun satu unit pickup.

Bukan itu saja sebanyak empat desa di Kabupaten Lahat bahkan dikabarkan ikut terendam air lebih dari satu meter.

Sebagaimana laporan dari Kepala BPBD Lahat bahwa akibat banjir ada 12 rumah hanyut dan 78 terendam air.