Bupati Ogan Komering Ulu dorong masyarakat gemar makan ikan

id Masyarakat OKU didorong gemar makan ikan

Bupati Ogan Komering Ulu  dorong masyarakat gemar makan ikan

Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), Kuryana Azis didampingi Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan setempat menebar ratusan ribu benih ikan di Sungai Ogan, Selasa (3/12/2019). ANTARA/Edo Purmana

Baturaja (ANTARA) - Bupati Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan Kuryana Azis mendorong masyarakat gemar makan ikan untuk memenuhi kebutuhan protein hewani yang bergizi tinggi.

"Karena daging ikan sangat bermanfaat untuk manusia terutama anak-anak sehingga masyarakat perlu didorong untuk rutin mengkonsumsinya," kata Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), Kuryana Azis saat menghadiri Peringatan ke 6 tahun Hari Ikan Nasional (Harkannas) 2019 di Kelurahan Sepancar Lawang Kulon, Kecamatan Baturaja Timur, Selasa.

Menurut dia, daging ikan merupakan bahan pangan sehat yang bergizi tinggi mengandung omega 3 yang baik bagi pertumbuhan kecerdasan dan mampu mengisi kebutuhan gizi pada anak.

Untuk itu, kata dia, pemerintah daerah setempat melalui Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten OKU terus berupaya mendorong masyarakat di wilayah itu agar semakin gemar mengkonsumsi ikan air tawar.

"Ikan bukan barang yang mahal sehingga sangat mudah mendapatkannya. Apalagi di Kabupaten OKU terdapat Sungai Ogan yang cocok untuk budi daya ikan air tawar," katanya.

Untuk membudidayakan ikan air tawar ini, lanjut dia, pihaknya telah menebar ratusan ribu benih ikan seperti jenis Baung dan Nila di Sungai Ogan agar jumlah habitat hewan air ini bertambah banyak di perairan wilayah setempat.

"Dengan bertambahnya jumlah ikan di Sungai Ogan diharapkan ke depannya masyarakat tidak kesulitan mendapat ikan untuk dikonsumsi sehari-hari," harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten OKU, Tri Aprianingsih menyampaikan bahwa pentingnya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk gemar mengkonsumsi daging ikan.

"Oleh sebab itu, dalam memperingati Harkannas tahun ini kami mengajak masyarakat untuk gemar makan daging ikan karena banyak mengandung protein tinggi sehingga baik dikonsumsi sehari-hari," tegasnya.

Dia mengemukakan, dalam memperingati Harkannas yang ke 6 tahun 2019, pihaknya telah melaksanakan beberapa kegiatan antara lain restocking atau menebar sebanyak 307 ribu benih ikan air tawar jenis Baung dan Nila di Sungai Ogan.

"Selain itu, belum lama ini juga kami memberikan bantuan kepada kelompok budidaya ikan di Kabupaten OKU berupa kolam plastik dan kolam bioflok termasuk benih serta pakan ikan untuk usaha pembesaran ikan," ujarnya.