Gubernur bangga Ponpes di provinsi itu berkembang pesat

id gubernur

Gubernur bangga Ponpes  di provinsi itu berkembang pesat

Gubernur Sumsel Herman Deru (Dok.Antara)

Palembang (ANTARA) - Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru merasa bangga karena pondok pesantren di provinsi itu berkembang pesat hingga ke kabupaten dan kota.

"Hal ini karena keberadaan ponpes sangat diperlukan sebab dapat membantu pemerintah untuk membangun karakter generasi penerus di masa depan," katanya di Palembang, Senin.

Bukan itu saja tetapi ponpes mengajarkan pendidikan budi pekerti sehingga kehadirannya sangat besar sekali manfaatnya.

Apalagi dalam era globalisasi sekarang ini maka generasi penerus harus dibentengi pendidikan keagamaan diantaranya melalui pendidikan di ponpes.

Hal ini bila tidak dibentengi dengan keimanan dan ketaqwaan dikhawatirkan budaya daerah dan etika masyarakat akan hilang.

"Sehubungan itu pihaknya sangat mengapresiasi tingginya animo kehadiran Ponpes di Sumsel dan dirinya mengajak bupati wali kota untuk semangat membangun generasi masa depan dalam menimba ilmu di Ponpes," ujar dia.

Begitu juga dengan adanya peletakan batu pertama rumah Tahfidz Ar-Riyadh bisa menjadi panutan bagi pesantren lain agar mendapat menciptakan program tersebut.

Selain itu Gubernur Sumsel juga berharap hendaknya setiap kelurahan dan desa di provinsi itu ada Hafidz Hafidzah sehingga generasi penerus semakin beriman .

Sementara Pimpinan Pondok Pesantren Ar-Riyadh Ustadz H Hamid Umar Al- Haqsi yang diwakili Syaikh bin Yussuf Assegaf mengatakan, kehadiran gubernur tersebut dapat menjadi motivasi pihaknya dalam mengembangkan pendidikan di Ponpes.

Selain itu pihaknya sangat mengapresisasi kehadiran gubernur karena hal itu juga sebagai ajang silaturahim dengan para santri dan pengurus Ponpes dan masyarakat.