60 desa di Sumsel belum teraliri listrik akan diupayakan dengan PLTS

id listrik,gubernur,berita sumsel, berita palembang, antara sumsel, antara palembang, antara hari ini, palembang hari ini

60 desa di Sumsel belum teraliri listrik akan diupayakan dengan  PLTS

Gubernur Sumsel Herman Deru (Dok.Humas Pemprov)

Palembang (ANTARA) - Sebanyak 60 desa di Sumatera Selatan yang belum mendapatkan penerangan listrik akan diupayakan mendapatkan listrik melalui pembangkit listrik tenaga surya pada 2020.

Saat menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Listrik Nasional ke-74, di Palembang, Senin, Gubenur Sumsel Herman Deru mengatakan  untuk melistriki 60 desa yang belum teraliri listrik tersebut ada persoalan tentang regulasi karena sebagian wilayah berada di hutan lindung.

Hutan lindung ada lahan konservasi hutan sehingga tidak diperbolehkan didirikan tiang listrik, sementara penduduk sebelum status kawasan itu ditetapkan sudah berada di situ.

Sehubungan itu pihaknya mengajak semua pimpinan DPRD bersama tiga pimpinan PLN untuk menggunakan PLTS sehingga tidak perlu memakai jaringan.

Ia juga mengatakan saat ini kapasitas pembangkit tenaga listrik di Sumsel mencapai 2.168,44 mega watt yang berasal dari 18 pembangkit milik PLN dan Independent Power Producer (IPP).

Dia menilai kinerja PLN di Wilayah Sumbagsel meningkat yang dibuktikan dengan berkurangnya pemadaman dan terpenuhinya kebutuhan listrik bagi sejumlah desa di Sumsel yang selama ini belum terjamah penerangan listrik dari PLN.

Tema Hari Listrik Nasional ke-74 adalah  "Bersama SDM Unggul, Terangi Indonesia”. 

“Salah satu misi yang yang terkait dengan sektor ketenagalistrikan adalah membangun dan meningkatkan kualitas dan kuantitas infrastruktur, termasuk infrastruktur dasar guna percepatan pembangunan wilayah pedalaman dan perbatasan, untuk mewujudkan daya saing daerah dengan mempertimbangkan pemerataan dan keseimbangan daerah,” katanya.

Gubernur berharap melalui Peringatan Hari Listrik Nasional ke -74 akan memperkuat komitmen pemerintah daerah, insan PLN dan masyarakat untuk secara bersama dan bersinergi membangun infrastruktur ketenagalistrikan terutama listrik perdesaan dan peningkatan rasio elektrifikasi.

“Sumsel  akan memulai program kerja 2018-2023 di semua sektor dalam mencapai Sumsel Maju Untuk Semua, untuk itu pihaknya akan menggerakkan semua upaya untuk mewujudkannya.

Hadir pula dalam kesempatan ini,General Manager PLN Unit Induk Wilayah Sumsel Jambi dan Bengkulu Daryono, General Manager PLN Unit Induk Pembangkitan Sumbagsel, Rachmanoe Indarto. General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Sumatera Bagian Selatan Dendi Kusumawardana.