Klasemen Liga Inggris usai Liverpool kehilangan poin di Old Trafford

id hasil liga inggris,klasemen liga inggris,liga inggris,liverpool,manchester united,manchester city,berita sumsel, berita palembang, antara sumsel, anta

Klasemen Liga Inggris usai  Liverpool kehilangan poin di Old Trafford

Bek Manchester United Harry Maguire (kanan) bersalaman dengan bek Liverpool Virgil van Dijk seusai hasil imbang dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (20/10/2019). (ANTARA/REUTERS/Russell Cheyne)

Jakarta (ANTARA) - Liverpool untuk pertama kalinya kehilangan poin dari sebuah pertandingan Liga Inggris musim ini setelah hanya main imbang 1-1 melawan Manchester United dalam laga pekan kesembilan di Old Trafford, Minggu setempat.

Walhasil rentetan kemenangan Liverpool yang sudah berlangsung sejak musim lalu terhenti di angka 17 pertandingan, gagal menyamai rekor 18 kemenangan beruntun Manchester City.

Apapun hasil di Old Trafford sebetulnya tak akan mengubah posisi Liverpool di puncak klasemen hingga pekan kesembilan berakhir, namun tim besutan Juergen Klopp itu kini "hanya" meraih 25 poin dari 27 poin yang tersedia.

Praktis hasil imbang tersebut membuat Liverpool yang memasuki pekan kesembilan dengan keunggulan delapan poin, kini hanya unggul enam poin dari juara bertahan Man City (19) di posisi kedua.

Sedangkan MU, yang gagal mempertahankan keunggulan lewat gol Marcus Rashford dan disamakan oleh Adam Lallana pada menit-menit akhir, kini berada di urutan ke-13 klasemen dengan raihan 10 poin.

Posisi itu lebih buruk dibandingkan pekan terakhir jelang jeda internasional, namun lebih baik dibanding 24 jam sebelumnya terpengaruh hasil tim-tim lain.

Pekan kesembilan masih menyisakan satu laga lagi untuk digelar yakni Arsenal yang melawat ke markas Sheffield United.

Arsenal yang saat ini ada di urutan kelima dengan raihan 15 poin bisa mengamankan kembali posisi ketiga klasemen jika menang melawan Sheffield.

Sebaliknya, jika Sheffield menang bisa berpengaruh banyak di papan tengah klasemen. Apalagi Sheffield yang saat ini menduduki urutan ke-15 membukukan kemenangan dengan selisih tiga gol atau lebih.

Berikut jadwal dan hasil Liga Inggris pekan kesembilan (dalam WIB, tuan rumah disebut pertama):

Sabtu (19/10)
Everton 2 - West Ham United 0 (Bernard 17', Gylfi Sigurdsson 90+2')
Aston Villa 2 - Brighton & Hove Albion 1 (Jack Grealish 45+2', Matt Targett 90+4'; Adam Webster 21')
Bournemouth 0 - Norwich City 0
Chelsea 1 - Newcastle United 0 (Marcos Alonso 73')
Leicester City 2 - Burnley 1 (Jamie Vardy 45', Youri Tielemans 74'; Chris Wood 26')
Wolverhampton 1 - Southampton 1 (Raul Jimenez p-61'; Danny Ings 53')
Tottenham Hotspur 1 - Watford 1 (Bamidele Alli 86'; Abdoulaye Doucoure 6')
Crystal Palace 0 - Manchester City 2 (Gabriel Jesus 39', David Silva 41')

Minggu (20/10)
Manchester United 1 - Liverpool 1 (Marcus Rashford 36'; Adam Lallana 85')

Selasa (22/10)
02.00 Sheffield United vs Arsenal

Klasemen Liga Inggris