Pemain U18 Semen Padang dipanggil masuk timnas

id Semen Padang

Pemain U18 Semen Padang dipanggil masuk timnas

Pemain kesebelasan Semen Padang U-18 Rafie Risky Ananda yang dipanggil mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 di Cikarang (istimewa)

Padang, (ANTARA) - Salah satu pemain kesebelasan Semen Padang U-18 Rafie Risky Ananda yang berposisi sebagai penyerang dipanggil mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 tahap kedua yang akan mengikuti turnamen AFF Cup U-18 Championship 2019 serta kualifikasi AFC U-19 Championship 2020.

Direktur Academy Semen Padang FC Weliansyah di Padang, Rabu mengatakan pemanggilan ini berdasarkan surat dari Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) dengan nomor 1854/AGB/354/VI-2019 yang diterima oleh PT Kabau Sirah Semen Padang pada Senin lalu.

Ia mengatakan surat tersebut menginstruksikan Rafie dapat bergabung dengan tim mulai dari tanggal 11 hingga 18 Juni di Cikarang. Rafie akan mengikuti pemusatan latihan tim nasional untuk mengikuti kedua ajang tersebut.

Dalam suratnya PSSI berharap tim melepas pemain yang dipanggil timnas walaupun mereka akan memperkuat tim Elite Pro Academy U-18 yang akan bergulir. Mereka memahami pemusatan latihan tersebut mengakibatkan pemain tidak dapat mengikuti pekan pertama Liga 1 Elite Pro Academy U-18 namun PSSI menyebutkan pemusatan latihan ini menjadi kunci menuju AFF U-18 yang digelar Agustus nanti.

Weliansyah menilai pemanggilan Risky ini membuktikan di Sumatera Barat memiliki banyak bibit pemain sepak bola bertalenta yang dapat mengharumkan nama bangsa.

“Pertama tentunya kita bangga dengan pemanggilan Rafie Rizky. Ini tentunya menjadi bukti talenta kita masih diperhitungkan,” ujarnya.

Dirinya berharap Rizky mampu membuktikan diri di dalam seleksi timnas dan dapat terpilih menjadi tim inti. Selain itu ia menilai pemanggilan ini menjadi motivasi bagi seluruh pemain di Sumatera Barat agar giat berlatih dan meningkatkan kemampuan mereka untuk menjadi pesepak bola handal.

“Kita berharap ini menjadi motivasi pemain muda lainnya untuk giat berlatih agar mendapat panggilan timnas.” katanya.

Sebelum bergabung dengan Semen Padang FC U-18, Rafie Rizky Ananda tergabung bersama tim PPLP Sumbar dan bersama tim SMA 4 Sumbar dirinya berhasil menjadi pencetak gol terbanyak di Liga Pendidikan Indonesia (LPI) se-Kota Padang pada 2017.

Pemain kelahiran Kota Tangerang ini berposisi sebagai penyerang telah meraih berbagai prestasi mulai dari juara Danone Nations Cup 2013 regional Jakarta pada 2013, juara tiga Danone Nations Cup Nasional 2013, juara liga kompas gramedia pada 2015, juara JSSL Singapore Cup 2013 dan juara LPI Kota Padang 2017.

Kemudian pencetak gol terbanyak LPI Kota Padang 2017, pencetak gol terbanyak turnamen antar SMA se-Kota Padang pada 2017, juara ketiga Popwil Aceh 2018 dan pencetak gol terbanyak antar SMA se-Sumbar, Riau dan Jambi pada 2019.