Astra rayakan HUT bersama puluhan anak yatim

id astra

Astra rayakan HUT bersama puluhan anak yatim

Anak yatim (Antara/Susilawati)

Palembang, (ANTARA News Sumsel) - PT Astra International Tbk merayakan hari ulang tahun ke-62 tahun 2019 bersama dengan 50 anak yatim piatu di Kota Palembang.

Ketua Astra Grup Palembang, Handy Soen didampingi Penasehat, Said Ali mengatakan, untuk merayakan HUT Astra pada tahun ini di Palembang pihaknya mengundang sebanyak 50 orang anak yatim piatu.

Kegiatan itu dilakukan dalam rangka mencerdaskan anak bangsa yang merupakan salah satu pilar dari empat yaitu di bidang pendidikan.

Melalui dana tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) Astra ada empat yang dilaksanakan yaitu di bidang pendidikan, lingkungan, wirausaha dan kesehatan.

Kegiatan dengan mengundang anak yatim piatu itu untuk mengedukasi anak yatim bagaimana dia menggunakan uang secara bijak. Jadi, semacam memberikan bimbingan kepada anak yatim piatu di Kota Palembang bagaimana secara bijak dalam menggunakan uang.

Anak-anak yatim piatu itu diberi uang tunai sebesar Rp200 ribu kemudian mereka diberi kebebasan untuk menggunakan uang tersebut. Anak yatim itu dibimbing oleh orang dari Astra.

Bagi mereka yang bisa menggunakan uangnya secara bijak tentunya nanti akan dievaluasi dan di akhir kegiatan diberi hadiah, ujarnya.

    Selain itu, pihaknya juga memberikan cenderamata untuk keperluan sekolah bagi anak-anak yatim piatu itu dan juga bantuan ke panti berupa barang-barang elektronik seperti mesin cuci dan kipas angin.
    Pada kesempatan itu pula dilaksanakan aksi donor darah pada perayaan HUT Astra tersebut.

Sementara untuk bidang kesehatan pada tahun lalu pihaknya juga melakukan pembinaan kepada tim posyandu di Kampung Berseri Astra Palembang, sedangkan di bidang kewirausahaan melakukan pembinaan kepada UMKM.