Sumsel akan lomba kebersihan kampung pinggir sungai Musi

id sungai musi,kebersihan sungai,lomba kebersihan sungai musi,berita sumsel,berita palembang,antara sumsel,antara palembang,TP PKK Sumatera Selatan,lomba

Sumsel akan lomba kebersihan kampung pinggir sungai Musi

Pinggiran sungai Musi,. (ANTARA News Sumsel/Feny Selly)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Pemerintah provinsi bekerja sama dengan TP PKK Sumatera Selatan bersama Kota Palembang akan melaksanakan lomba kebersihan kampung terutama di bantaran sungai Musi pada awal 2019.

Ketua TP PKK Sumsel Hj Febrita Lustia usai silaturahim dengan jajaran pengurus dan anggota TP PKK Kota Palembang, Selasa mengatakan, pihaknya ingin menciptakan kampung bersih di kota Palembang melalui lomba kebersihan.

Untuk tahap pertama akan dilaksanakan lomba kampung bersih di pinggiran Sungai Musi Palembang, ujar dia.

Dia mengatakan, hal ini karena kelihatan kampung di pinggiran Sungai Musi tersebut terkesan masih kotor.

Bukan itu saja tetapi kondisi pemukiman di sekitar bantaran Sungai Musi di Kota Palembang masih butuh perhatian, terbukti masih banyaknya aktifitas warga Mandi, Cuci, Kakus (MCK) dilakukan warga di aliran Sungai Musi.

Lebih lanjut dia mengatakan, di samping itu juga banyak eceng gondok yang tumbuh liar, yang jika tidak segera diatasi akan menjadi masalah dikemudian hari.

Apalagi Kota Palembang merupakan wajah Sumatera Selatan, jadi sangat wajar kalau kita memberikan perhatian lebih, kata dia. Sehubungan itu pihaknya meminta kerja sama yang baik terus terjalin antara TP PKK Provinsi dengan TP PKK Kota Palembang. Jadi melalui lomba kampung bersih ini Kota Palembang semakin bersih dan rapi, ujar dia.

Sementara Ketua TP PKK kota Palembang Selviana Harnojoyo mengatakan, pihaknya menyambut baik program dan kunjungan kerja yang dilakukan TP PKK Sumsel dan rombongan. Dalam silaturahim tersebut Ketua TP PKK Kota Palembang memaparkan sejumlah program PKK yang telah berjalan meliputi mobil pintar, sudut baca, dan mobil layanan kesehatan keliling untuk deteksi dini kanker leher rahim atau serviks.