Tim wushu OKU juara umum tingkat nasional

id Tim Wushu,Turnamen Wushu

Tim wushu OKU juara umum tingkat nasional

Dokumentasi- Turnamen Wushu. (ANTARA/M Agung Rajasa)

Baturaja, Sumsel  (ANTARA News Sumsel) - Tim Wushu Kabupaten Ogan Komering Ulu keluar sebagai juara umum pada Turnamen Wushu tingkat nasional 2018 mengalahkan Provinsi Lampung, Bangka Belitung, Riau dan Kalimantan Timur.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Ogan Komering Ulu (OKU), Topan Indra Fauzi di Baturaja, Jumat mengatakan bahwa turnamen wushu yang digelar di GOR Baturaja sejak 8 Desember 2018 tersebut diikuti sebanyak 315 orang peserta berasal dari seluruh kabupaten kota yang ada di Sumatera Selatan dan atlet di beberapa daerah di Indonesia.

Dalam turnamen tersebut kata dia, tim wushu Kabupaten OKU keluar sebagai juara umum dan berhak mendapatkan piala Gubernur Sumsel dan penghargaan dari bupati setempat serta uang pembinaan.

Tim wushu Kabupaten OKU menjadi juara umum meraih 14 mendali emas, 14 perak, 18 perunggu dan juga mendapatkan piala Gubernur Sumsel serta tropi bupati setempat dan uang pembinaan.

"Disusul juara kedua diraih oleh Muara Enim dengan perolehan mendali 14 emas, 12 perak, serta 12 perunggu," katanya.

Sementara lanjut dia, di tingkat ketiga diraih oleh atlet dari Lampung Saburai dengan perolehan 14 emas, delapan perak, satu perunggu dan juara empat diraih oleh Palembang yang memperoleh delapan emas, lima perak serta delapan perunggu.

"Atas nama Pemkab OKU kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah berpretasi dalam turnamen ini," katanya.

Sementara Ketua Umum Wushu Sumsel, Ahmad Yani secara terpisah mengaku sangat berharap agar wushu OKU yang meraih juara umum tersebut kedepannya menjadi basis pembinaan di Sumsel.

"Nantinya kejuaran di Bali ada tiga orang dari Sumsel diikutsertakan salah satunya atlet OKU, yakni Mustaqorin Azizil yang di turnamen ini mendapatkan mendali emas," jelasnya.

Dia berharap ketiga atlet yang akan diutus tersebut dapat mewakili Sumsel dan bisa menyumbang mendali emas, sehingga mengharumkan nama daerah.