ASUS ZenBook Pro 15 UX580 hadirkan fitur ScreenPad

id Laptop,ASUS,ZenBook Pro,UX580

ASUS ZenBook Pro 15 UX580 hadirkan fitur ScreenPad

ASUS ZenBook Pro 15 UX580 (Ist)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - ASUS Indonesia menghadirkan ZenBook Pro 15 UX580, sebuah laptop yang merupakan seri tertinggi dari lini ZenBook.

“ZenBook Pro 15 UX580 merupakan laptop pertama di dunia yang hadir dengan ScreenPad, yaitu touchpad yang bisa difungsikan sebagai layar kedua. ScreenPad merupakan inovasi terbaru ASUS yang ditujukan untuk meningkatkan pengalaman serta produktivitas penggunanya,” kata Country Manager ASUS Indonesia Jimmy Lin.

Ia mengatakan dengan ZenBook Pro 15 UX580, ASUS menghadirkan inovasi lebih pada touchpad, dan bisa dikatakan ini adalah laptop idaman para profesional.

“Laptop ini merupakan laptop kelas premium yang hadir dengan spesifikasi lebih tinggi dari seri ZenBook lainnya dan ditujukan untuk pengguna profesional, terutama mereka yang bergerak di industri kreatif seperti 3D designer, video editor dan fotografer,” jelasnya melalui rilis resmi, Kamis (15/11).

ASUS ZenBook Pro 15 UX580 tampil dengan bodi berbahan metal yang solid dibalut warna Deep Dive Blue yang elegan dan bentuk yang sangat ringkas dengan ketebalan hanya 18,9 mm dan bobot hanya 1,88 kg.

"Laptop ini juga punya bezel yang tipis sehingga secara keseluruhan mampu menjadikannya lebih kompak dibanding laptop 15 inci pada umumnya," ujar Jimmy.

Dari sisi multimedia, ASUS juga sudah melengkapi ZenBook Pro 15 UX580 dengan speaker khusus yang sudah mengantongi sertifikasi dari Harman Kardon. Speaker di laptop ini pun dikonfigurasi oleh ASUS Golden Ear Team yang melengkapinya dengan teknologi ASUS SonicMaster.

"Dengan frekuensi suara 1,6x lebih lebar dan output 1,4 kali lebih keras, speaker ZenBook Pro UX580 ini mampu menghadirkan suara kelas premium yang lebih baik dari laptop di kelasnya," tambah Jimmy.

Dari sisi layar, laptop ini memiliki layar dengan resolusi 4K UHD (3840x2160 pixel) dengan tingkat kecerahan hingga 400 nits.

Layar pada laptop ini mampu menyajikan warna yang sangat akurat, dengan tingkat reproduksi warna Adobe RGB hingga 100 persen dan Delta E < 2.

“Warna yang dihasilkan di layar ZenBook Pro 15 UX580 sangat realistis dan mendekati aslinya dengan layar factory-calibrated dan telah divalidasi oleh PANTONE,” jelasnya.

Laptop kelas profesional tersebut sudah dilengkapi dengan RAM DDR4 sebesar 16GB dan penyimpanan internal menggunakan M.2 NVMe PCIe SSD sebesar 1TB. Kombinasi keduanya memastikan sistem dapat berjalan cepat dan lancar tanpa hambatan.

Dilengkapi baterai Lithium Ion 8-cell yang bisa memasok daya hingga 9,5 jam sehingga penggunaan lebih optimal.

"Teknologi fast charging juga sudah ditanamkan sehingga pengguna bisa mengisi 60 persen daya hanya dalam 49 menit." Ujar Jimmy.

Jimmy menambahkan karena pasarnya adalah untuk professional di usia 25-35 tahun, harga yang ditawarkan untuk produk ASUS ZenBook Pro 15 UX580 ini seharga Rp35.999.000.